Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Voli Putra Asian Games 2023: Indonesia Tundukkan Afghanistan, Aroma Tiket 12 Besar Tercium

Timnas voli putra Indonesia mencium aroma tiket lolos ke 12 besar Asian Games 2023 setelah menuai hasil manis kalahkan Afghanistan 3-0.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Hasil Voli Putra Asian Games 2023: Indonesia Tundukkan Afghanistan, Aroma Tiket 12 Besar Tercium
Twitter @CGTN Sports Scene
Outside hitter Timnas voli putra Indonesia Farhan Halim (tengah jersey putih) ketika melakukan smes untuk melewati triple block dari pemain Jepang pada pertandingan Asian Games 2023 di China, Rabu (20/9/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil voli putra Asian Games 2023, Indonesia meraih kemenangan atas Afghanistan pada match pamungkas fase grup F, Kamis (21/9/2023) siang WIB.

Pertandingan grup F Asian Games 2023 Timnas voli putra Indonesia vs Afghanistan di Deqing Sports Centre Gymnasium berkesudahan lewat skor 3-0 (25-18, 25-21, 25-17).

Hasil ini membuat Timnas voli putra Indonesia sementara menduduki posisi dua klasemen grup F dengan koleksi 6 angka. 

Baca juga: Lawan Timnas Voli Putra Indonesia di Babak 12 Besar Asian Games 2023, Alumnus VNL Mengadang

Hernanda Zulfi (kiri) dan Bryan Bagunas (kanan) saat pertandingan Timnas voli putra Indonesia vs Filipina pada fase Grup F Asian Games 2023 di China, Selasa (20/9/2023). Timnas voli Indonesia kalahkan Filipina 3-0.
Hernanda Zulfi (kiri) dan Bryan Bagunas (kanan) saat pertandingan Timnas voli putra Indonesia vs Filipina pada fase Grup F Asian Games 2023 di China, Selasa (20/9/2023). Timnas voli Indonesia kalahkan Filipina 3-0. (Twitter @CGTN Sports Scene)

Sementara Jepang yang juga mengumpulkan angka sama dengan Indonesia duduk di peringkat pertama.Nishiyama dan kolega unggul rasio set dan masih menyisakan satu pertandingan melawan Filipina.

Indonesia belum bisa dikatakan lolos ke babak 12 besar. Pasalnya, mereka wajib menunggu hasil dari pertandingan Jepang vs Filipina.

Saat ini klasemen grup F menempatkan Jepang meraih enam poin, diikuti Indonesia (6), Filipina (3) dan Afghanistan (0).

Jika tim voli putra Negeri Sakura menang, dipastikan tiket ke babak 12 besar menjadi milik Indonesia. Namun jika kejutan terjadi dengan Filipina mengalahkan Jepang 3-0, dipastikan Farhan Halim dan kolega gagal melaju ke fase selanjutnya.

Berita Rekomendasi

Meski demikian, di atas kertas, Jepang sangat diunggulkan untuk melibas Bryan Bagunas dan kolega pada pertandingan yang dimulai jam 18.00 WIB.

Update Hasil Voli Asian Games 2023

Kamis, (21/9/2023)

Hong Kong vs Qatar: 1-3 (21–25, 13–25, 25–22, 21–25)

Bahrain vs Iran: Masih Berlangsung


Kamboja vs Korea Selatan: 0-3 (13-25, 13-25, 15-25)

Indonesia vs Afghanistan: 3-0 (25-18, 25-21, 25-17)

Ulasan Pertandingan

Menurunkan skuad terbaik seperti Hernanda Zulfi, Boy Arnez, Doni Haryono hingga Agil Angga Anggara, Indonesia tancap gas dalam perolehan poin.

Melalui pantauan live score laman resmi Asian Games 2023, perlawanan sengit diperlihatkan oleh Afghanistan.

Imran Niazai dan kolega sempat membuat Indonesia tertekan ketika papan skor menunjukkan 10-8 untuk keunggulan Farhan Halim dan kolega.

Namun selepas time-out yang diambil Jeff Jiang Jie, perolehan poin Timans voli putra Indonesia kembali lancar. Skuad Merah-Putih memimpin dengan margin lima angka (13-8).

Farhan Halim (nomor 14) saat akan melakukan smes pada pertandingan fase grup F Asian Games 2023 antara Timnas voli putra Indonesia vs Filipina di Deqing Sports Centre Gymnasium, Selasa (19/9/2023). Timnas voli putra Indonesia menang 3-0.
Farhan Halim (nomor 14) saat akan melakukan smes pada pertandingan fase grup F Asian Games 2023 antara Timnas voli putra Indonesia vs Filipina di Deqing Sports Centre Gymnasium, Selasa (19/9/2023). Timnas voli putra Indonesia menang 3-0. (Twitter @CGTN Sports Scene)

Set pertama berhasil dimenangkan Timnas voli putra Indonesia di kedudukan 25-18.

Pun pada babak kedua, Timnas voli putra Indonesia memanfaatkan momentum untuk terus mendikte jalannya pertandingan.

Doni Haryono dan kolega memperlebar gap perolehan poin mencapau lima angka, skor sementara 14-9.

Afghanistan sempat menipiskan kesenjangan angka pada kedudukan 18-16.

Namun tak berselang lama, Timnas voli putra Indonesia kembali menjauhkan jarak angka kembali menjadi empat poin. Skor sementara 21-17 di babak kedua.

Upaya pantang menyerah diperlihatkan tim voli putra Afghanistan ketika memangkas gap skor menjadi 22-20.

Timnas voli putra Indonesia memimpin 2-0 setelah mengakhiri gim kedua pada kedudukan 25-21.

Pada gim penentuan, Afghanistan mencoba mengambil inisiatif mendikte jalannya laga. Mereka memimpin lewat skor sementara 1-2.

Akan tetapi dominasi permainan Timnas voli putra Indonesia masih belum bisa dibendung. Skuad asuhan Jeff Jiang Jie berhasil menutup laga lewat kedudukan akhir 3-0 (25-17).

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas