Live Skor Hasil Voli Asian Games 2023: Jepang Tanding Jam 13.30 WIB, OTW Susul China di Semifinal
Live skor hasil pertandingan cabang olahraga voli indoor putra Asian Games 2023 hari ini, Minggu (24/9/2023) tersedia dalam artikel ini.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Live skor hasil pertandingan cabang olahraga voli indoor putra Asian Games 2023 hari ini, Minggu (24/9/2023) tersedia dalam artikel ini.
Cabor voli indoor Asian Games 2023 sudah memasuki babak enam besar, Jepang menjadi salah satu tim yang lolos.
Di babak enam besar hari ini, Jepang akan menantang India pada pukul 13.30 WIB.
Adapun untuk siarannya, laga Jepang vs India belum bisa disaksikan melalui televisi nasional.
MNCTV selaku broadcaster Asian Games 2023 hanya akan menayangkan pertandingan Taiwan vs Kazahstan.
Para penggemar voli Tanah Air bisa memantau live skor laga Jepang vs India dan pertandingan voli Asian Games 2023 lainnya melalui link di bawah ini.
Baca juga: Live Streaming Voli Asian Games 2023 Taiwan vs Kazakhstan di MNC TV, Menunggu Lawan Indonesia
Live Skor Hasil Voli Asian Games 2023 Hari Ini
OTW Susul China di Semifinal
Tentu, Jepang mempunyai peluang besar untuk lolos sekaligus menemani China di semifinal.
Ya, China menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal seusai membantai Timnas voli putra Indonesia 3-1 (25-17, 25-17, 23-25 dan 25-22).
Jika menilik ke belakang, Jepang yang menurunkan skuad pelapis mampu tampil superior dengan membabat habis kemenangan.
Sejak fase grup, Jepang selalu tampil solid, mereka belum pernah kehilangan satu set pun.
Tergabung ke dalam Grup F bersama Afghanistan, Indonesia dan Filipina, Jepang seakaan ga ada obat dan selalu meraih kemenangan dengan skor sempurna 3-0.
Penampilan garang kembali ditunjukkan Jepang di 12 besar Asian Games 2023, Jumat (22/9/2023).
Tampil di venue Linping Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China, tim besutan Shohei Toyota berhasil menumbangkan Kazakhstan.
Jepang masih terlalu tangguh bagi Kazakhstan dengan menorehkan kemenangan sempurna 3-0 (25-22, 25-21, 25-15).
Berkaca dengan hasil pertandingan Jepang di laga sebelumnya, tentu mereka mempunyai peluang besar untuk lolos ke semifinal Asian Games 2023.
Skuad Timnas Voli Putra Jepang di Asian Games 2023
-Akihiro Fukatsu
-Hiroto Nishiyama
-Akito Yamazaki
-Kento Asano
-Kenta Takanashi
-Kazuyuki Takahashi
-Ryu Yamamoto
-Yudai Arai
-Masahiro Yanagida
-Takahiro Namba
-Keihan Takahashi
-Hirohito Kashimura
Baca juga: Update Klasemen Medali Asian Games 2023: Indonesia Peringkat Kelima, China Urutan Pertama
Jadwal Voli Asian Games 2023 Hari Ini
Minggu (24/9/2023)
Pukul 13.30 WIB: India vs Jepang - Babak enam besar (China Textille City Sports Centre Gymnasium)
Pukul 13.30 WIB: Taiwan vs Kazakhstan - Pemeringkatan 7-12 (Linping Sports Centre Gymnasium) - Live MNC TV
Pukul 18.00 WIB: Pakistan vs Qatar - Babak enam besar (China Textille City Sports Centre Gymnasium)
Pukul 18.00 WIB: Korea Selatan vs Bahrain - Pemeringkatan 7-12 (Linping Sports Centre Gymnasium)
(Tribunnews.com/Isnaini)