Viktor Axelsen Ikut Terharu Lihat Prosesi Pernikahan Jonatan Christie dengan Shanju eks JKT48
Tunggal putra ranking satu dunia, Viktor Axelsen, ketahuan ikutan nangis saat melihat prosesi pernikahan Jonatan Christie dengan Shania eks JKT48.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
2. Jojo dan Shanju Saling Menyematkan Cincin di Jari Manis
3. Jojo Kecup Kening Shanju
4. Jojo dan Shanju Foto Bersama Keluarga
5. Jojo dan Shanju Pamer Cincin dengan Raut Wajah Sumringah
Menikah di Tengah Jadwal Padat
Jojo bisa dikatakan tak gembar-gembor soal kabar pernikahannya dengan Shanju.
Bahkan, banyak pihak yang tak mengetahui secara pasti tanggal pernikahannya.
Secara mengejutkan, kemarin siang Jojo membagikan link YouTube yang memuat live streming acara pernikahannya di Instagram storynya.
Sebagai seorang pebulu tangkis, Jojo memang disibukkan dengan jadwal yang padat, apalagi ia adalah salah satu tunggal putra papan atas dunia.
Di tengah jadwal yang padat, akhirnya Jojo kini resmi mempersunting sang pujaan hati.
Tentu, situasi ini diharapkan bisa menjadi suntikan motivasi bagi Jojo.
Mengingat terdekat, Jojo akan melakoni turnamen bergengsi BWF World Tour Finals 2023 pada 13-17 Desember mendatang di Hangzhou, China.
Praktis, Jojo dan Shanju akan langsung menjalani LDR.
Baca juga: Aturan Poin Ranking BWF Berubah Seusai Olimpiade Paris 2024, Indonesia Open Turun Pamor
Daftar Lengkap 40 Pebulu Tangkis Lolos BWF World Tour Finals 2023