Berstatus sebagai Juara Bertahan Malaysia Open 2024, Fajar/Rian dapat Wejangan dari Rionny Mainaky
Berstatus juara bertahan di Malaysia Open 2024., Fajar/Rian dapat wejangan dari Rionny Mainaky selaku Kabid Binpres PBSI.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menjadi salah satu wakil Indonesia yang bakal beraksi di Malaysia Open 2024.
Ekspektasi tinggi tentu disematkan ke pundak mereka, mengingat Fajar/Rian berstatus juara bertahan di Malaysia Open 2024.
Ya, Fajar/Rian pastinya diharapkan bisa kembali meraih gelar juara ajang BWF World Tour Super 1000 ini.
Namun, hal berbeda justru disampaikan Rionny Mainaky selaku Kabid Binpres PBSI.
Dikutip dari djarumbadminton.com, Rionny memberi wejangan kepada Fajar/Rian untuk bermain tanpa beban di Malaysia Open 2024.
"Saya meminta ke anak-anak supaya tidak terlalu terbeban terutama untuk Fajar/Rian yang statusnya juara bertahan."
"Ini momentum untuk meraih start bagus di awal tahun," kata Rionny.
Lebih lanjut, Rionny mengatakan jika Fajar/Rian cs telah digembleng dengan latihan fisik serta pematangan strategi jelang Malaysia Open 2024.
"Video analisis pertandingan juga saya ingatkan terus untuk anak-anak pelajari permainan sendiri dan lawan-lawan mereka," jelasnya.
Di Malaysia Open 2024, Indonesia dipastikan hanya menurunkan 12 pemain terbaiknya.
Sebanyak 12 wakil Indonesia terdiri dari 3 tunggal putra, 4 ganda putra, 2 tunggal putri, dan 3 ganda campuran.
Baca juga: Kejutan Malaysia Open 2024, Eks Raja Bulu Tangkis Dunia Comeback Main di Negeri Jiran
Sementara di sektor ganda putri, Indonesia tak menurunkan satu pun wakil.
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto memutuskan mundur.
Diketahui, Apriyani lebih memilih fokus menjalani pemulihan cedera.
Sedangkan Ribka dihadapkan dengan sakit.
Adapun untuk jadwalnya, Malaysia Open 2024 bakal berlangsung pada 9-14 Januari.
Update Wakil Indonesia Lengkap dengan Hasil Drawing Malaysia Open 2024
Tunggal Putra
Jonatan Christie (Indonesia/6) vs Kidambi Srikanth (India)
Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia/4) vs Su Li Yang (Taiwan)
Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Li Shi Feng (China/3)
Tunggal Putri
Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia/7) vs Natsuki Nidaira (Jepang)
Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Han Yue (China/8)
Ganda Putra
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/5) vs Dong Adam/Nyl Yakura (Kanada)
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang)
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (Indonesia) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India/2)
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark/4)
Ganda Campuran
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark)
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris)
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (German)
(Tribunnews.com/Isnaini)