Jadwal Basket IBL 2024 Besok: Prawira Bandung vs Pelita Jaya, Nonton Gratis di Vidio Jam 19.00 WIB
Jadwal IBL 2024 dimulai besok Sabtu (13/1/2024) dengan menyuguhkan duel seru di laga perdana musim ini, Prawira Bandung vs Pelita Jaya.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal IBL 2024 dimulai besok Sabtu (13/1/2024) dengan menyuguhkan duel seru di laga perdana musim ini.
Finalis musim lalu, Prawira Bandung akan berhadapan dengan Pelita Jaya mulai pukul 19.00 WIB.
Berlangsung di kandang Prawira, Pelita mencoba merebut kemenangan atas rivalnya musim lalu.
Untuk menyaksikan gelaran basket bertajuk IBL musim ini bisa melalui tayangan Vidio.com.
Sebab menurut jadwal IBL, akan ada laga seru lainnya yang menampilkan Satria Muda.
Jadwal IBL 2024, Sabtu, 13 Januari 2024:
- Pukul 14.00 WIB: Bali United vs Amartha Hangtuah
- Pukul 16.00 WIB: Pacific Caesar vs Rajawali Medan
- Pukul 18.00 WIB: Satria Muda vs Borneo Hornbills
- Pukul 19.00 WIB: Prawira Bandung vs Pelita Jaya
Live Streaming IBL 2024
Musim ini cukup menarik lantaran ada beragam pemain asing yang akan hadir di Indonesia.
Pebasket jebolan NBA juga akan unjuk aksi di liga basket Indonesia kali ini.
Tim-tim unggulan seperti Pelita Jaya, Satria Muda, hingga Prawira Bandung telah mendatangkan pemain-pemain ciamik.
Seperti Satria Muda yang mendatangkan Trey Davis dan Muke Henry dari Amerika.
Lalu Pelita Jaya juga siap dengan amunisi anyarnya. Di mana satu dari tiga pemain asing Pelita jaya adalah mantan pemain NBA Lakers, Thomas Robinson.
Kemudian ada pemain asing lain yang sama-sama dari Amerika yakni Malachi Richardson dan KJ Mcdaniels.
Dengan pemain-pemain asing yang berkualitas diharapkan menarik dinantikan aksi-aksi ciamik di IBL 2024 nanti.
Baca juga: Sosok Ronald Delph, Pebasket Berpostur 2,15 Meter Amunisi Anyar Amartha Hangtuah di IBL 2024
Berikut Daftar Klub Peserta IBL 2024
1. Bali United Basketball
2. Bima Perkasa Jogja
3. Borneo Hornbills
4. Dewa United Banten
5. Elang Pacific Caesar Surabaya
6. Rajawali Medan
7. Pelita Jaya Bakrie Jakarta
8. Prawira Harum Bandung
9. RANS Simba Bogor
10. RJ Amarta Hangtuah Jakarta
11. Satria Muda Pertamina Jakarta
12. Satya Wacana Salatiga
13. Tangerang Hawks Basketball Club
14. Kesatria Bengawan Solo
Daftar Juara IBL Sepanjang Masa
2003: Aspac Jakarta
2004: Satria Muda BritAma
2005: Aspac Jakarta
2006: Satria Muda BritAma
2007: Satria Muda BritAma
2008: Satria Muda BritAma
2009: Satria Muda BritAma
2010-2011: Satria Muda BritAma
2011-2012: Satria Muda BritAma
2012-2013: Aspac Jakarta
2013-2014: Aspac Jakarta
2014-2015: Satria Muda BritAma
2016: CLS Knights Surabaya
2017: Pelita Jaya Energi Mega Persada
2018: Satria Muda Pertamina Jakarta
2019: Stapac Jakarta
2020: Batal lantaran pandemi Covid-19
2021: Satria Muda Pertamina Jakarta
2022: Satria Muda Pertamina Jakarta
2023: Prawira Bandung
(Tribunnews.com/Niken)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.