Disebut Stres Hadapi Oleksandr Usyk, Tyson Fury Tertawakan Isu Bobot Badannya
Tyson Fury mentertawakan isu yang menyebutkan dirinya stres dan kehilangan banyak bobot badannya menjelang duel melawan Oleksandr Usyk.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan tinju dunia yang lama dinantikan antara Tyson Fury melawan Oleksandr Usyk akhirnya akan digelar.
Duel dua petinju kelas berat antara Tyson Fury dan Oleksandr Usyk akan digelar di Arab Saudi pada Minggu (19/5/2024) sekira pukul 01.00 WIB.
Selayaknya pertemuan dua rival, duel Oleksandr Usyk dan Tyson Fury dibumbui dengan banyak drama.
Teranyar, kubu Usyk menyerang Tyson Fury dengan kata-kata pedas.
Menurut mereka, Tyson Fury stres berat untuk menghadapi Usyk.
Mereka melihat sosok Fury yang kehilangan banyak bobot badan menjelang duel tinju dunia ini.
Baca juga: Ayah Tyson Fury Berbuat Onar di Arab Saudi, Tim Oleksandr Usyk Diajak Adu Kepala
"Dia (Fury) terlihat sangat kurus, siapa yang lebih mirip petinju kelas menengah sekarang?" ucap promotor Usyk, Alex Krassyuk dikutip dari RingNews24.
"Itu karena dia stres."
"Stres akan menyebabkan Anda kehilangan banyak bobot tubuh atau malah meningkatkannya, seperti ayahnya."
"Dia memang terlihat agak kurus," timpal Usyk terhadap pernyataan Krassyuk.
Namun pernyataan kubu Usyk dibantah oleh Tyson Fury.
Bahkan petinju berjuluk Gyspy King itu tertawa mendengar tudingan sang lawan.
Menurutnya, ia memiliki bobot badan yang tak jauh berbeda dari pertarungan sebelumnya.
Pada saat yang sama ia mengakui badannya memang terlihat kurus.
Namun ia memastikan tak ada yang salah dengan dirinya.
Sang juara kelas berat versi WBC ini mengatakan dirinya memiliki bobot sekira 266 pounds.
"Saya akan mengatakannya kepada Anda, bobot saya berkisar 19 stone (266 pounds)" ucap Tyson Fury.
"Saya harap saya lebih ringan, tetapi itu tidak akan terjadi."
"Saya dalam kondisi prima," sambungnya.
Bobot Tyson Fury memang menjadi sorotan dalam duel ini.
Pasalnya ia pernah menyentuh bobot hingga 277 pounds.
Itu terjadi saat dirinya menghadapi Francis Ngannou beberapa waktu lalu.
Sedangkan saat menghadapi Dillian Whyte dan Derek Chiosa, ia nyaman berada di bobot 266 pounds.
Kemungkinan besar sang Gypsy King akan berada di kisaran bobot tersebut saat sesi timbang badan nanti.
(Tribunnews.com/Guruh)