Nyeseknya Honda di MotoGP 2024: Nonton Marc Marquez Juara Lagi, Ditinggal Repsol
Honda nyesek di MotoGP 2024 bukan karena motor bapuk, tapi lihat mantan ridernya yakni Marquez juara lalu ditinggal Repsol.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri

TRIBUNNEWS.COM - Nyeseknya Honda di MotoGP 2024 setelah seri San Marino yang berlangsung pada hari Minggu (8/9/2024) kemarin.
Honda sekali lagi melihat mantan ridernya yakni Marc Marquez yang berhasil kembali jadi juara di MotoGP San Marino 2024 tepat setelah satu minggu lalu menang di Aragon.
Melihat kejayaan Marquez bersama tim anyarnya Gresini, Honda makin nelangsa lantaran kali terakhir tim Jepang merasakan juara pada tahun 2021 di Misano lewat aksi sang mantan.
Kini dengan kondisi motor yang masih jauh dari kata sempurna, Honda harus menahan dahaga gelarnya hingga entah kapan.
Bukan cuma nyesek lihat mantan menang balapan, Repsol juga resmi meninggalkan tim pabrikan tersebut per akhir tahun 2024 nanti.

Setelah 29 tahun bersama, Repsol memutuskan untuk tidak lagi membersamai Honda dalam ajang balap kelas premier MotoGP musim depan.
"Repsol tidak akan memperpanjang kontrak sponsorship dengan Honda Racing Corporation (HRC) untuk Kejuaraan Dunia MotoGP yang akan berakhir pada 31 Desember tahun ini," bunyi statement Repsol.
"Tim Repsol Honda adalah tim tersukses dalam sejarah kejuaraan ini, dengan sebelas gelar juara tim, 15 gelar juara pembalap dan 183 kemenangan di kelas utama sepeda motor."
"Repsol berterima kasih atas komitmen dan dedikasi HRC selama bertahun-tahun kami bekerja sama."
"Perusahaan multi-energi ini akan terus berhubungan dengan balap motor untuk terus mengembangkan produk dan layanan dengan kualitas terbaik."
Dengan demikian, berakhir pula kisah indah Repsol dengan Honda yang telah mengukir torehan-torehan mengesankan.
Adapun torehan indah yang dimaksudkan adalah kemenangan-kemenangan epik yang dibukukan Repsol Honda lewat rider-rider legendaris.
Bukan cuma itu, Repsol Honda saksi ketika mengantarkan sang jawara dunia seperti Mick Doohan, Alex Criville, Valentino Rossi, Nicky Hayden, Casey Stoner, dan Marc Marquez.
Baca juga: Campur Aduk Hati Jorge Martin di Misano, Hasil MotoGP 2024 Tamparan dari Tahun Lalu
Kisah-kisah apik yang dibukukan Repsol Honda saat masih bersama pun kini hanya akan jadi sebuah kenangan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.