Jadwal Sprint Race MotoGP Barcelona 2024 Jam 21.00 WIB, Bagnaia Cs Berjuang Dulu di Kualifikasi
Jadwal sprint race MotoGP Barcelona 2024 hari ini balapan pukul 21.00 WIB, Bagnaia hingga Martin berjuang di kualifikasi dulu.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal sprint race MotoGP Barcelona 2024 hari ini mulai pukul 21.00 WIB, Sabtu (16/11/2024).
Berlangsung di Sirkuit Barcelona, Catalunya, Pecco Bagnaia dan jajaran rider elite lainnya berjuang dulu di kualifikasi demi mendapat pole position.
Kualifikasi selain panggung rebutan pole, juga jadi penentu starting grid MotoGP Barcelona 2024 khususnya bagi calon juara dunia, Bagnaia dan Jorge Martin.
Usai perang sengit di sesi Practice kemarin Jumat (15/11/2024), Bagnaia dan Martin akan melanjutkan duelnya di kualifikasi dan sprint.
Untuk informasi, baik Bagnaia maupun Martin sama-sama bakal berjuang langsung di Q2 untuk rebutan pole position.
Merunut hasil practice MotoGP Barcelona 2024, Bagnaia berhasil jadi rider tercepat dengan catatan Waktu 1 menit 38.918 detik.
Torehan itu sukses membungkam rivalnya, Martin, yang sempat mencatatkan aktu terbaik 1 menit 39.214 detik.
Kendati perbedaanya nyaris 0.1 detik, kedua kandidat juara dunia sama-sama lolos ke Q2.
Praktis kualifikasi MotoGP Barcelona 2024 kian seru mengingat dua calon juara dunia sama-sama berebut pole langsung dari Q2.
Bukan cuma calon juara dunia saja, dua rider yang akan saling sikut demi posisi ketiga kejuaraan juga akan bertarung.
Yakni Marc Marquez dan Enea Bastianini yang saat ini di tabel klasemen MotoGP 2024 hanya berjarak 1 poin saja.
Baca juga: Pecco Bagnaia Agak Lain, Jorge Martin Disuruh Menikah setelah Juara Dunia MotoGP 2024
Dari hasil practice, Marquez dan Bastianini sama-sama lolos ke Q2 dan turut meramaikan perburuan starting grid ideal.
GP Mania wajib mengawal pertarungan seru dari rider elite kelas premier melalui live berikut.
Live Hasil Sprint Race MotoGP Barcelona 2024
Hasil Practice MotoGP Barcelona 2024
Q2
1. Pecco Bagnaia
2. Marco Bezzecchi
3. Aleix Espargaro
4. Johann Zarco
5. Jorge Martin
6. Maverick Vinales
7. Alex Marquez
8. Marc Marquez
9. Pedro Acosta
10. Enea Bastianini
Q1
11. Brad Binder
12. Jack Miller
13. Takaaki Nakagami
14. Fabio Quartararo
15. Alex Rins
16. Franco Morbidelli
17. Luca Marini
18. Joan Mir
19. Raul Fernandez
20. Miguel Oliveira
21. Michele Pirro
22. Stefan Bradl
Jadwal MotoGP Barcelona 2024
Sabtu, 16 November 2024
Pukul 14.40-15.10 WIB: Free Practice (FP3) Moto3
Pukul 15.25-15.55 WIB: Free Practice (FP3) Moto2
Pukul 16.10-16.40 WIB: Free Practice MotoGP
Pukul 16.50-17.05 WIB: Kualifikasi (Q1) MotoGP
Pukul 17.15-17.30 WIB: Kualifikasi (Q2) MotoGP
Pukul 18.50-19.05 WIB: Kualifikasi (Q1) Moto3
Pukul 19.15-19.30 WIB: Kualifikasi (Q2) Moto3
Pukul 19.45-20.00 WIB: Kualifikasi (Q1) Moto2
Pukul 20.10-20.25 WIB: Kualifikasi (Q2) Moto2
Pukul 21.00 WIB: Sprint Race MotoGP (12 Laps)
Klasemen MotoGP 2024
1. Jorge Martin - Pramac Ducati - 485
2. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo - 461
3. Marc Marquez - Gresini Ducati - 369
4. Enea Bastianini - Ducati Lenovo - 368
5. Pedro Acosta - Red Bull GASGAS Tech3 - 209
6. Brad Binder - Red Bull KTM - 209
7. Maverick Vinales - Aprilia Racing - 189
8. Fabio di Giannantonio - VR46 Ducati - 165
9. Franco Morbidelli - Pramac Ducati - 161
10. Alex Marquez - Gresini Ducati - 155
11. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - 146
12. Marco Bezzecchi - VR46 Ducati - 144
13. Fabio Quartararo - Monster Yamaha - 108
14. Jack Miller - Red Bull KTM - 84
15. Miguel Oliveira - Trackhouse Aprilia - 71
16. Raul Fernandez - Trackhouse Aprilia - 66
17. Johann Zarco - LCR Honda - 53
18. Alex Rins - Monster Yamaha - 31
19. Takaaki Nakagami - LCR Honda - 31
20. Augusto Fernandez - Red Bull GASGAS Tech3 - 27
21. Joan Mir - Repsol Honda - 21
22. Luca Marini - Repsol Honda - 14
23. Pol Espargaro - Red Bull KTM - 12
24. Daniel Pedrosa - Red Bull KTM - 7
25. Stefan Bradl - HRC Test Team - 2
(Tribunnews.com/Niken)