Rossi Tersalip, Gerbang Rekor Golongan Sepuh Dibuka untuk MM93, Kuncinya Juara Dunia MotoGP 2025
Marc Marquez bisa berada di lima besar daftar pembalap golongan sepuh yang menjadi juara dunia MotoGP di usia 30 tahun ke atas. Rossi kesalip.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Marc Marquez akan masuk golongan "sepuh" jika juara dunia MotoGP 2025. Legenda MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, dibalap MM93.
Marc Marquez menjadi salah satu pembalap yang paling dinantikan kiprahnya pada kejuaraan dunia MotoGP 2025.
Bergabung ke pabrikan Ducati Lenovo Team, Marc Marquez kini dibekali motor terbaik di grid MotoGP. Dia dipastikan memperoleh spek motor terbaru, Desmosedici GP25, seperti yang akan dikendarai sang teammate, Francesco 'Pecco' Bagnaia.
Diprediksi, MM93 akan bersaing sengit dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP tahun ini bersama Pecco Bagnaia dan Jorge Martin.
Bukannya tanpa alasan mengapa MM93 banyak dijagokan bisa kembali merajai MotoGP 2025. Hal itu bercermin kepada kejuaraan dunia tahun lalu.
MotoGP 2024 memang menempatkan Jorge Martin dan Pecco Bagnaia sebagai kandidat terkuat, hingga pada akhirnya juara dunia berhasil disabet JM89.
Tapi yang menarik banyak atensi ialah bagaiaman proses adaptasi kilat dari MM93. Sebab MotoGP 2024 menjadi tahun pertama The Baby Alien, julukan Marc Marquez, menunggangi motor bukan RC213V setelah bertahan di Honda selama 11 tahun sejak debutnya musim 2013.
Marc Marquez di Gresini Racing mendapatkan spek motor satu tahun lebih lawas yang dikendarai Jorge Martin dan Pecco Bagnaia.
Hasilnya, juara dunia MotoGP 6 kali tersebut perlahan mulai menemukan kembali performa terbaiknya di atas lintasan. Dia menutup musim di peringkat ketiga klasemen.
Apresiasi tinggi disematkan kepada MM93, karena selain dia menjadi pembalap dengan hasil terbaik di antara penunggang Desmosedici GP23.
Marc Marquez juga finis di depan Enea Bastianini di tabel klasemen, yang kala itu mendapatkan spek motor yang sama dengan Bagnaia-Martin.
Baca juga: Jadwal Lengkap Launching Tim MotoGP 2025: Pertamina Enduro VR46 Racing Team Perkenalan di Jakarta
Kini yang ditunggu, mampukah Marc Marquez mewujudkan ekspektasi kembali merajai kelas premier dan menyabet gelar juara dunia MotoGP 2025?
Satu rekor prestise bisa diukir kakak Alex Marquez tersebut jika dirinya menutup musim MotoGP 2025 sebagai pemuncak klasemen.
MM93 akan masuk golongan "Sepuh". Dikatakan demikian, sebab hanya segelintir pembalap yang berusia di 30 tahun ke atas yang bisa menjadi juara dunia.
Saat ini Marc Marquez sudah berumur 31 tahun. Dan ketika kejuaraan dunia MotoGP 2025 dimulai, Marquez berusia 32 tahun pada 17 Februari.
Jika mampu menjadi juara dunia MotoGP 2025, laman Motosan merangkum, MM93 langsung melejit berada di posisi lima dalam daftar pembalap "sepuh" yang mampu menjadi kampiun di usia 30 tahun ke atas.
Sekadar informasi, musuh bebuyutan Marquez, Valentino Rossi berada di posisi kesembilan. The Doctor terakhir kali juara dunia MotoGP pada tahun 2009, saat itu dia berusia 30 tahun 251 hari.
10 Juara Dunia Tertua GP500/MotoGP
1. Leslie Graham: 1949 - 37 tahun, 340 hari
2. Phil Read: 1974 - 35 tahun, 208 hari
3. Mick Doohan: 1998 - 33 tahun, 122 hari
4. Giacomo Agostini: 1975 - 33 tahun, 69 hari
5. Geoff Duke: 1955 - 32 tahun, 137 hari
6. Wayne Rainey: 1992 - 31 tahun, 319 hari
7. Eddie Lawson: 1989 - 31 tahun, 190 hari
8. Libero Liberati: 1957 - 30 tahun, 324 hari
9. Valentino Rossi: 2009 - 30 tahun, 251 hari
10. Alex Criville: 1999 - 29 tahun, 234 hari
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.