Top Skor Proliga 2025 Putra & Putri: The Next Rivan Nurmulki Melejit, Eks Red Sparks Belum Menggigit
Klasemen top skor Proliga 2025 dipimpin Rama Fazza Fauzan (putra), eks Red Sparks Valentina Fatou Diouf (putri) belum menggigit, Senin (13/1/2025).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan

TRIBUNNEWS.COM - Klasemen top skor Proliga 2025 dari sektor putra dan putri makin bergejolak bersamaan dengan berakhirnya pertandingan seri Gresik, Minggu (12/1/2025).
Dari sektor putra, Rama Fazza Fauzan dari Surabaya Samator menjadi pemuncak klasemen top skor sementara.
Rama yang dijuluki 'The next Rivan Nurmulki' melejit.
Pevoli yang baru berusia 21 tahun itu melampaui poin pemain lokal maupun asing.
Jika ditotal, saat ini Rama telah mengemas 60 poin.
Pada seri Semarang lalu, pevoli yang baru berusia 21 tahun itu telah mengemas 24 poin.
Kemudian di seri Gresik, Rama sukses keluar sebagai top skor di dua pertandingan Surabaya Samator.
Baca juga: Hasil Voli Proliga 2025: Senior Megawati di Red Sparks KO, JPE Petik 3 Poin Perdana

Pertama, Rama menjadi top skor di laga Surabaya Samator vs Palembang Bank SumselBabel, Jumat (10/1/2025) dengan 20 poin.
Terbaru, Rama keluar sebagai top di laga Surabaya Samator vs Jakarta LavAni Livin Transmedia, Minggu (12/1/2025) dengan 16 poin.
Kemudian di sektor putri, Valentina Fatou Diouf yang merupakan eks pemain Red Sparks belum tampil menggigit.
Diouf yang kini membela Jakarta Electric PLN itu baru mengemas 31 poin.
31 poinnya itu belum bisa membawa Diouf masuk 10 besar klasemen top skor putri.
Diouf masih kalah dari rekan setimnya yakni Polina Shemanova yang menorehkan 39 poin.
Baca juga: Rekap Hasil dan Klasemen Proliga 2025 Seri Gresik: LavAni & Popsivo Polwan Kukuh di Puncak
Sementara itu, pemuncak klasemen top skor putri dihuni Liu Yan Han selaku andalan Jakarta Livin Mandiri.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.