Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Senyum Membawa Keberuntungan, Rahasia di Balik Gacornya Penampilan Megawati di Liga Voli Korea

Senyum Megawati seakan membawa keberuntungan, jadi jimat di balik performa apiknya bersama Red Sparks di Liga Voli Korea.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Senyum Membawa Keberuntungan, Rahasia di Balik Gacornya Penampilan Megawati di Liga Voli Korea
Laman resmi KOVO
Selebrasi Megawati Hangestri Pertiwi (berhijab) bersama skuad Red Sparks di pertandingan Liga Voli Putri Korea 2024/2025. Senyum Megawati seakan membawa keberuntungan, jadi jimat di balik performa apiknya bersama Red Sparks di Liga Voli Korea. 

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan Megawati Hangestri bersama Red Sparks di Liga Voli Korea Putri 2024/2025 makin engga ada obat.

Megawati tampil gacor, ia punya andil besar dalam kemenangan yang diraih Red Sparks.

Dalam beberapa pertandingan, Megawati bahkan mampu keluar sebagai top skor.

Terbaru, Megawati kembali disorot seusai tampil gemilang ketika Red Sparks tanding melawan Hyundai Hillstate selaku sang juara bertahan, Rabu (22/1/2025).

Pevoli kelahiran Jember itu mencetak 38 poin sekaligus membawa Red Sparks meraih kemenangan dramatis atas Hyundai Hillstate.

Dalam laga yang berlangsung di Suwon Gymnasium, pertandingan berakhir dengan skor 2-3 (25-21, 27-29, 25-23, 18-25, 13-15) untuk kemenangan Red Sparks.

Sepanjang laga tersebut, Megawati tak henti-hentinya melempar senyuman.

Berita Rekomendasi

Hal itu kemudian menjadi sorotan berbagai media Korea, dan ternyata senyum yang Megawati perlihatkan memiliki makna.

Baca juga: Statistik Poin Megawati di Balik Rekor 12 Kemenangan Beruntun Red Sparks, Megatron Sensasional

Vanja Bukilic (kiri), Yeum Hye-son (tengah depan), dan Megawati Hangestri (kanan belakang) saat Red Sparks mengalahkan AI Peppers di Pepper Gymnasium dalam lanjutan Liga Voli Putri Korea 2024/2025, Jumat (25/10/2024)
Vanja Bukilic (kiri), Yeum Hye-son (tengah depan), dan Megawati Hangestri (kanan belakang) saat Red Sparks mengalahkan AI Peppers di Pepper Gymnasium dalam lanjutan Liga Voli Putri Korea 2024/2025, Jumat (25/10/2024). Senyum Megawati seakan membawa keberuntungan, jadi jimat di balik performa apiknya bersama Red Sparks di Liga Voli Korea. (Laman resmi KOVO)

Dikutip dari Sports Khan, Megawati menyebut bahwa sebuah senyuman bisa menghadirkan pikiran positif.

Terbukti, senyumannya membawa keberuntungan dan menghasilkan kemenangan bagi Red Sparks.

"Pikiran positif bergantung pada diri saya sendiri," kata Megawati.

"Jika saya mengendalikan pikiran dan tersenyum, saya mendapatkan energi positif," imbuhnya.

Fakta menariknya, Megawati mengaku jika ia sempat mendapat peringatan dari pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin.

Momen itu terjadi pada set pertama saat Red Sparks terus-terusan digempur para pemain Hyundai Hillstate.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas