Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Sport

Indonesia vs Hong Kong di BAMTC 2025, Delegasi Merah-Putih Waspadai 1 Pemain Ganda

Tang Chun Man jadi ancaman bagi Indonesia di sektor ganda jelang jumpa Hong Kong di Badminton Asia Mixed Team Championship (BAMTC) 2025.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Indonesia vs Hong Kong di BAMTC 2025, Delegasi Merah-Putih Waspadai 1 Pemain Ganda
PBSI
FIKRI/DANIEL MAIN - Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, mengalahkan He Ji Ting/Ren Xiang Yu (Cina), di Mokpo Indoor Stadium, Mokpo Jumat (30/8/2024). Utusan Indonesia nomor ganda waspadai Tang Chun Man jelang lawan Hong Kong di BAMTC 2025. (Foto Arsip Agustus 2024). (Dok. PBSI). 

TRIBUNNEWS.COM - Kontingen Indonesia akan berhadapan dengan Hong Kong di laga pertama Badminton Asia Mixed Team Championship (BAMTC) 2025 besok Selasa (11/2/2025).

Ada satu wakil Hong Kong yang dinilai utusan Indonesia bakal jadi ancaman tim Merah-Putih khususnya dari nomor ganda.

Shohibul Fikri sebagai andalan Indonesia di nomor ganda menyebut Tang Chun Man adalah pemain yang diwaspadai jelang laga Indonesia vs Hong Kong di BAMTC 2025.

Dikatakan bahaya lantaran Tang diprediksi akan bermain rangkap di ganda putra dan campuran.

Yang mana eks partner Tse Ying Suet tersebut bakal jadi ancaman utusan Indonesia kareka kiprahnya cukup ciamik.

Karena itu tandem Daniel Marthin telah bersiap untuk meladeni perlawanan dari delegasi Hong Kong nanti.

"Namanya beregu, siapapun yang diturunkan harus siap. Semua laga adalah penentuan tapi harus bisa main lepas dan tanpa beban," buka Fikri mengutip PBSI.

Berita Rekomendasi

"Dari ganda Hong Kong kami harus mewaspadai kehadiran Tang Chun Man."

"Walau spesialisasinya ganda campuran tapi dia bisa bermain ganda putra, jadi kami tidak boleh lengah," kata Fikri menjelaskan.

Baca juga: Jadwal BAMTC 2025 Besok Selasa, 11 Februari: Dejan/Fadia Cs Main, Indonesia vs Hong Kong

Demi bisa memetik hasil manis, Fikri mengungkapkan bahwa dari kubu ganda putra Indonesia bisa saja ada perombakan.

'Tukar guling' dengan pasangan lain diprediksi Fikri bisa saja terjadi mengingat sudah dicoba sejak latihan.

Shohibul Fikri/Daniel Marthin saat melawan Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark) pada perempat final China Open 2024 di Changzhou Olympic Sports Centre, Jumat (20/9/2024).
SELEBRASI FIKRI/DANIEL - Shohibul Fikri/Daniel Marthin saat melawan Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark) pada perempat final China Open 2024 di Changzhou Olympic Sports Centre, Jumat (20/9/2024). (Instagram @badminton.ina)

"Dari ganda putra, kami siap bertukar pasangan siapapun itu. Karena latihan sudah lama bersama."

"Sementara kalau lawan yang bertukar pasangan, kami juga harus cepat membaca polanya," jelasnya.

Riony Mainaky sebagai juru taktik ganda campuran senada dengan ungkapan Fikri yang akan mewaspadai Tang Chun Man.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas