Ronaldo Tak Mau Jumawa Hadapi Lyon
Superstar Real Madrid Christiano Ronaldo tak mau jumawa menghadapi Lyon pada babak 16 besar Liga Champions Eropa
Penulis:
Husein Sanusi
Editor:
Yulis Sulistyawan
TRIBUNNEWS.COM - Madrid punya modal bagus musim ini untuk bisa kembali berkuasa di panggung Eropa. Di bawah asuhan Jose Mourinho, Madrid memiliki skuad yang lebih solid. Performa mereka di liga pun bisa dibilang lebih baik ketimbang musim 2009/2010 lalu.
Namun Madrid tak mau jumawa untuk menghindari kesalahan yang sama seperti musim lalu.
"Ini adalah ujian berat karena kami melawan tim yang mungkin dianggap lebih rendah dibandingkan kami. Lyon musim ini tak terlau bagus di liga tapi mereka adalah tim yang setiap musimnya selalu muncul di perempat final Liga Champions," kata Superstar Real Madrid, Cristiano Ronaldo.
Di atas kertas, Lyon memang dibawah Madrid. Lyon mengalami inkonsistensi performa pada musim ini. Mereka sudah menelan lima kali kekalahan dan delapan hasil seri. Demikian pula di fase penyisihan grup Liga Champions musim ini.
Jika Madrid sukses melewati enam laga dengan lima kemenangan, dan tanpa pernah kalah, Lyon harus sedikit berusaha dan akhirnya menelan dua kekalahan yang membuat mereka keluar sebagai runner up.
Pertandingan 16 besar Liga Champions Eropa akan digelar pada Rabu (23/2/2011) dinihari di kandang Lyon, Stade de Gerland, Paris, Perancis.