Menpora Harap Ada Tim Besar Lain Hadapi Garuda Muda
Andi Alfian Mallarangeng berharap kedatangan tim LA Galaxy ke Indonesia menjadi pemicu kehadiran tim-tim hebat di Eropa bermain di Indonesia.
Penulis:
Wahyu Aji
Editor:
Ade Mayasanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alfian Mallarangeng berharap kedatangan tim LA Galaxy ke Indonesia menjadi pemicu kehadiran tim-tim hebat di Eropa bermain di Indonesia. Hal ini akan membuat timnas U-23 semakin ciamik di masa mendatang.
"Lebih banyak bermain dengan lawan tanding yang bagus-bagus seperti LA Galaxy dan Beckham ini, dengan harapan timnas U-23 akan menjadi tulang punggung timnas ke depan", ujar Menpora sesaat sebelum masuk pintu VVIP Gelora Bung Karno Senayan, Rabu (30/11/2011).
Menurutnya, bermain dengan tim selevel David Beckham akan membawa sumbangsih pengalaman bagi para pemain Indonesia.
"Inikan motivasi yang luar biasa juga buat timnas, kapan lagi bermain dengan Beckham," imbuhnya.