Gerard Pique Anggap Pertandingan Lawan Prancis Bukan Laga Hidup Mati
Gerard Pique meminta rekan-rekan setimnya di timnas Spanyol agar tak terlalu tertekan jelang laga kontra Prancis.
Editor: Toni Bramantoro
Duniasoccer/JoPauline
TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Gerard Pique meminta rekan-rekan setimnya di timnas Spanyol agar tak terlalu tertekan jelang laga kontra Prancis. Spanyol akan melawat ke Paris pada Selasa (26/3/2013) dalam lanjutan Pra-Piala Dunia 2014.
La Roja terpaut dua poin di belakang Les Bleus setelah hanya meraih hasil imbang dengan Finlandia pada Jumat (22/3/2013). Kendati begitu, ditegaskan Pique, andai gagal menang atas Prancis pun, hal tersebut tidak akan menjadi bencana bagi Spanyol.
"Ini bukan laga hidup atau mati. Contohnya, Barcelona melawan Milan (pada babak 16-besar Liga Champins musim ini). Kami harus membalikkan defisit dua gol atau tereliminasi. Kali ini tidak begitu," ujarnya.
"Tidak menang di Prancis akan menimbulkan kekecewaan, tapi kemudian kami akan mendapat kesempat lain, misalnya melalui play-off . Aku pribadi akan merasa terhormat andai berpartisipasi selama 90 menit melawan tim-tim terbaik di dunia," imbuh dia.
Pique pun tak menyesali hasil imbang 1-1 dengan Finlandia.
"Bahkan jika menang lawan Finlandia, kami akan tetap datang ke Prancis dengan tekad untuk menang. Bukan rencana kami untuk menang, tapi terkadang kamu tak menang bahkan meski superior," papar Pique.