Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Giovanni Trapattoni Optimistis Irlandia Melenggang ke Brasil

Giovanni Trapattoni percaya timnya masih berpeluang lolos ke Piala Dunia Brasil

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Giovanni Trapattoni Optimistis Irlandia Melenggang ke Brasil
zimbio
Giovanni Trapattoni 

TRIBUNNEWS.COM, DUBLIN - Manajer Republik Irlandia Giovanni Trapattoni percaya timnya masih berpeluang lolos ke Piala Dunia Brasil musim panas tahun depan meski kehilangan dua poin saat menghadapi Austria di Dublin.

Bicara kepada media setelah pertandingan, pria asal Italia kecewa dengan hasil akhir pertandingan dan merasa timnya pantas menang.

"Saya pikir kami memiliki pertandingan yang bagus, tapi imbang sudah cukup," kata Trapattoni kepada RTE yang dilansir goal.

"Saya pikir kami tidak pantas kalah dan memiliki peluang untuk menang. Bola Shane Long membentur mistar dan ada juga peluang dari bola mati."

Mengenai bagaimana Irlandia kecolongan gol di menit akhir pertandingan, Trapattoni menilai fisik timnya terkuras setelah tampil maksimal di babak pertama.

"Kami kelelahan di lini tengah. Saya memasukkan Paul Green di lini tengah. Shane Long terus berlalri, berlari dan berlari sehingga kelelahan."

"Kami butuh barisan tengah di 20 menit terakhir. Kami butuh seseorang melakukan tekanan di 20 menit ini."

Berita Rekomendasi

Meski hasilnya kurang memuaskan Trapattoni yakin Irlandia masih bisa mencapai babak play-offs.

"Kami berada di situasi yang sama. Ini juga memungkinan setelah imbang dengan Swedia. Saat ini, klasemen sangat terbuka. Kami dalam posisi bagus, tidak ada perbedaan di tabel," paparnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
4
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
5
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas