Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ini Alasan Mundari Karya Mau Jadi Pelatih Timnas U-14

Setelah memutuskan mundur sebagai pelatih klub PSPS Mundari Karya memilih melanjutkan kariernya dengan menjadi pelatih timnas U-14

Penulis: Glery Lazuardi
zoom-in Ini Alasan Mundari Karya Mau Jadi Pelatih Timnas U-14
glery lazuardi
Mundari Karya 

TRIBUNNEWS.COM – Setelah memutuskan mundur sebagai pelatih klub PSPS Pekanbaru, Mundari Karya memilih melanjutkan karier kepelatihannya dengan menjadi pelatih timnas U-14.

Keinginan membina pesepakbola usia muda Indonesia dengan baik dan benar, menjadi alasan Mundari Karya menerima tawaran dari Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk menjadi pelatih Timnas U-14.

Berbekal kursus kepelatihan di bidang program usia muda, membuat dia berani memimpin anak asuhnya berlaga di babak kualifikasi Piala AFC U-14.

“Melatih Timnas di usia dini itu diperlukan keseriusan. Pada latihan kita harus memberikan pemahaman kepada para pemain,” ujar pelatih 53 tahun itu ditemui di POR Sawangan, Depok, Jawa Barat, Jumat (24/5/2013) pagi.

Menurut mantan pemain Timnas Indonesia di era-1980 an, melatih pesepakbola profesional dengan melatih pesepakbola di usia muda itu hampir sama. Namun yang membedakan yaitu, membina pesepakbola usia muda diperlukan ketenangan dan kesabaran.

“Harus ada jiwa orang tua saat melatih pesepakbola usia muda. Jangan sampai salah melakukan pembinaan usia muda. Kalau sampai salah, maka akan salah ke depannya,” katanya.

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas