Pato akan Kembali ke AC Milan?
Raksasa Italia, AC Milan, nampaknya harus menyiapkan striker pengganti yang sepandan, karena kehilangan Giampaolo Pazzini
TRIBUNNEWS.COM – Raksasa Italia, AC Milan, nampaknya harus menyiapkan striker pengganti yang sepandan, karena kehilangan Giampaolo Pazzini akibat cedera. Cedera Pazzini diperkirakan akan membuat dirinya menepi hingga enam bulan lamanya. Inilah yang membuat manajemen AC Milan dikabarkan kembali melirik mantan striker mereka, Alexandre Pato.
Pato sendiri baru saja ditransfer dari AC Milan ke Corinthians pada transfer musim dingin lalu. Namun kini AC Milan mulai kebingungan dengan stok striker yang mereka miliki. Kembalinya Pato ke San Siro merupakan salah satu opsi yang akan dipilih AC Milan.
Transfer Pato ke Corinthians menurut presiden Silvio Berlusconi bukanlah transfer permanen. Si Bebek di kabarkan bakal pulang ke San Siro setelah dua tahun bergabung dengan klub pemenang Piala Dunia Antar Klub tersebut.
Seperti dilansir Football Italia , selain Pato, AC Milan juga memiliki opsi lain. Nama Alessandro Matri dan Marco Boriello juga masuk dalam bursa transfer AC Milan untuk musim depan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.