Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jesus Navas : Dari Menendang Kardus Jeruk hingga Pemain Tercepat

Meski tidak mencetak gol Navas membuat gelandang bertahan Jonas Gutierrez harus bekerja keras sebelum ditarik keluar karena cedera hamstring.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Jesus Navas : Dari Menendang Kardus Jeruk hingga Pemain Tercepat
AFP
Jesus Navas 

TRIBUNNEWS.COM - Kecepatan Sayap Manchester City Jesus Navas menjadi teror tersendiri bagi pemain-pemain belakang Newcastle dalam laga akhir pekan lalu yang berakhir dengan skor 4-0.

Meski tidak mencetak gol Navas membuat gelandang bertahan Jonas Gutierrez harus bekerja keras sebelum ditarik keluar karena cedera hamstring.

Tidak banyak yang tahu jika Navas punya bakat alami dalam soal lari cepat. Catatan terbaik lari Navas adalah 10,8 detik untuk jarak 100 meter atau hanya sepersekian detik di bawah catatan waktu juara dunia 100 meter putra Usain Bolt yang memiliki catatan waktu 9,58 detik.

Ketika masih membela Sevilla, Navas pernah merusakan mesin penghitung kecepatan lari karena a terlalu cepat berlari. Kecepatan larinya kadang-kadang juga merusak lapangan tempatnya berlatih.

"Ia punya bakal alami. Ketika masih kanak-kanak ia suka menendang kardus bekas tempat jus jeruk. Itu dilakukan di luar sekolah karena sekolah melarangnya menendang bola," kata sang ayah Poco usai menyaksikan laga di Stadion Etihad.

"Ia pintar matematika dan ilmu pasti, tapi ia memilih menjadi pesepak bola," imbuhnya.

Navas punya empat saudara dan salah satunya Marco bermain di klub Divisi Dua Bury, Manchester. Menurut Marco, cita-cita Navas cuma satu menjadi pemain sepak bola terkenal.

Berita Rekomendasi

Navas tumbuh di Los Palacios, kota kecil di selatan Sevilla. Ia bergabung dengan Klub Sevilla sejak usia 14 tahun.

Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball

Tags:
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas