Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Morgan De Sanctis Debut Perdana di Derbi Roma

Penjaga gawang AS Roma, Morgan De Sanctis, akan menjalani pertandingan derbi pertamanya

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Morgan De Sanctis Debut Perdana di Derbi Roma
zimbio
Morgan De Sanctis 

TRIBUNNEWS.COM, ROMA - Penjaga gawang AS Roma, Morgan De Sanctis, akan menjalani pertandingan derbi pertamanya di kasta tertiggi sepak bola Italia saat timnya melawan Lazio pada Minggu (22/9/2013) di Stadio Olimpico. Padahal ia sudah berkarier sebagai pemain profesional di Serie A selama 14 musim.

Musim ini adalah musim pertama Morgan De Sanstis di AS Roma. Sebelumnya ia selama empat tahun membela Napoli, yang tidak menjalani pertandingan Serie A melawan klub satu kota, dan bermain delapan tahun di Udinese, yang seperti Napoli juga tanpa rival sekota.

Morgan De Sanctis pernah memerkuat Juventus pada 1998-1999, tetapi ia jarang memperkuat I Bianconeri dan juga pada periode tersebut Torino berada di Serie B.

Akan tetapi, Morgan De Sanctis pernah menjalani derbi di Spanyol dan Turki. Saat memperkuat Sevilla pada musim 2007-2008, kiper berusia 36 tahun ini ikut mengalahkan Betis 3-0. Sementara itu, ketika membela Galatsaray pada musim 2008-2009, Morgan De Sanctis menjalani tiga pertandingan derbi Istanbul, yakni vs Besiktas (menang 4-2) dan vs Fenerbahce (imbang 0-0 dan kalah 1-4).

Saat berkarier di Italia, Morgan De Sanctis sering melawan Lazio. Bahkan ia melakukan debut Serie A dalam pertandingan bersama Juventus melawan Lazio. Pada pertandingan yang dimainkan pada 6 Desember 1998 di Stadio Delle Alpi itu, Juventus kalah 0-1.

Total Morgan De Sanctis sudah 20 kali melawan Lazio. Hasil yang diperoleh kiper berukuran tinggi 190 cm itu adalah enam kemenangan, enam hasil imbang, dan delapan kekalahan.

Bolanews/Riemantono Harsojo

Berita Rekomendasi
Sumber: Bolanews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas