Sergio van Dijk: Saya Akan Berusaha Cetak Gol
Pemain naturalisasi asal Belanda ini mengaku dalam keadaan fit
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Striker Persib, Sergio van Dijk siap bermain melawan Central Coast Mariners di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (24/9). Laga penentu lolos tidaknya kedua tim ini ke final Menpora Cup 2013 akan menjadi laga yang
seru.
"Saya memang baru selesai perjalanan jauh. Tapi saya sudah siap bermain besok melawan tim Australia jika pelatih mau. Karena
keputusan semua ada di pelatih. Tapi besok akan menjadi pertandingan seru," kata Sergio di Hotel Papandayan, Senin (23/9).
Pemain naturalisasi asal Belanda ini mengaku dalam keadaan fit. Namun, ia tetap menyerahkan kondisi kesiapan main atau tidaknya
kepada tim pelatih.
"Saya rasa tidak ada masalah. Karena sampai saat ini kondisi tubuh sehat-sehat saja. Apalagi, kemarin saya cuma main sebentar di Papua
(Perang Bintang)," lanjutnya.
Pemain nomor punggung 10 ini menilai, Mariners adalah tim besar dan profesional. Namun, ia menilai laga besok, Persib diharapkan dapat
bermain sebaik mungkin dan bermain lepas. Jika mendapat peluang ia pun berjanji tidak akan menyia-nyiakannya.
"Saya rasa kita perlu lebih mengasah teknik, fisik dan mental. Tapi saya yakin Persib bisa mengimbangi permainan dari luar negeri.
Semoga banyak peluang dan saya akan berusaha mencetak gol," tegasnya.(persib.co.id)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.