Muchlis Hadi dan Fatchu Rohman Enggan Memikirkan Bonus
Dua pemain asal Persekap Kota Pasuruan ini, baru dijanjikan akan mendapat bonus oleh KONI Kota Pasuruan.
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, PASURUAN - Setelah merebut Piala AFF dan lolos pada putaran final Piala Asia, Muklis dan Fatchu Rochman, belum mendapat bonus atas prestasi yang diraihnya. Padahal, rekan satu timnya, Maldini Pali telah mendapat hadiah rumah dari Gubernur Sulawesi Barat.
Selain Maldini, beberapa rekan satu tim mereka juga telah mendapat bonus hingga ratusan juta rupiah. Sementara, dua pemain asal Persekap Kota Pasuruan ini, baru dijanjikan akan mendapat bonus oleh KONI Kota Pasuruan.
Ketika ditanya Surya onlie (Tribun Network), apakah menginginkan hadiah rumah, remaja yang memiliki nama lengkap Muhammad Fatchu Rochman ini, mengaku hanya ingin fokus meningkatkan prestasinya. Dirinya tidak begitu mempermasalahkan, hadiah apa yang akan diberikan kepadanya.
"Ya kepingin, tapi saya ingin berprestasi dulu," kata Fullback bernomor punggung 5 ini, saat mengunjungi ketua Koni Kota Pasuruan, Jumat (18/10/2013) sore.
Senada juga dikatakan sahabatnya, Muklis Hadi Ning Saifullah. Striker Timnas U-19 yang akrab disapa Muklis ini, mengaku tidak terlalu memikirkan bonus apa yang akan diterimanya.
Dia ingin berkonsentrasi pada karirnya, serta mengukir prestasi sepakbola.
"Saya ingin berprestasi dulu. Soal bonus, saya tidak terlalu memikirkannya," ucapnya sambil tersenyum.
Sementara itu, Ketua KONI Kota Pasuruan, Sugeng Pradigdo, mengaku sudah menyiapkan bonus untuk kedua pemain yang membawa nama baik Kota Pasuruan. Namun, Sugeng, enggan menyebut secara rinci jumlah bonus atau hadiah apa yang akan diberikan kepada dua remaja ini.
"Kami sudah menyiapkan penghargaan untuk mereka. Besarannya memang tidak sebanding dengan yang lainnya. Ada regulasinya, untuk pemain yang telah berprestasi di tingkat provinsi, di tingkat nasional, dan di tingkat internasional. Tetapi saya tidak hafal berapa masing-masing nominalnya," kata Sugeng.(rahadian bagus/surya)