Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Emmanuel Kenmogne Minta Jaminan

Francis Yonga, agen Pacho, menyebutkan bahwa kliennya mengindikasikan tetap membela Macan Kemayoran pada LSI 2014.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Emmanuel Kenmogne Minta Jaminan
goal
Emmanuel Kenmogne 

TRIBUNNEWS.COM - Striker Kamerun berpaspor Belgia, Emmanuel "Pacho" Kenmogne, ingin tetap berseragam Persija Jakarta musim depan.

Namun, ia meminta manajemen Macan Kemayoran dapat menjamin kelancaran pembayaran gaji dalam klausal kontrak barunya.

Francis Yonga, agen Pacho, menyebutkan bahwa kliennya mengindikasikan tetap membela Macan Kemayoran pada Liga Super Indonesia (LSI) 2014.

"Sudah ada pembicaraan lisan antara manajemen Persija dan Pacho, sebelum kembali ke Belgia. Hanya saja Pacho minta kepastian soal kondisi finansial Persija dan jaminan sistem pembayaran gaji dengan klausal kontrak yang lebih profesional," ungkap Yonga kepada Berita Kota Super Ball, kemarin.

Menurut Yonga, striker kelahiran Kamerun itu betah menjadi bagian dari tim Persija. Antusiasme suporter Macan Kemayoran, The Jakmania, menjadi salah satu faktor penyemangat Pacho untuk tampil total di setiap laga.

"Meski baru bergabung pada putaran kedua, Pacho merasa nyaman dan menganggap rekan dan pelatih seperti sebuah keluarga. Tapi, dia butuh kejelasan soal jaminan finansial tim musim depan," ujar Yonga.

Striker 32 tahun itu merupakan satu dari enam pemain yang direkrut Persija pada putaran kedua LSI 2013 Mei lalu. Pacho membuktikan diri sebagai top scorer Persija dengan koleksi 14 gol dari 16 laga.

Berita Rekomendasi

Tim penghitung statistik Liga Indonesia, yakni Key Performance Unit (KPU), pun memasukkannya ke dalam Bintang Liga Indonesia 2013.Tim tersebut dipertemukan dengan juara LSI 2013, Persipura beberapa waktu lalu.

Pelatih Persija Benny Dolo mengakui ketajaman mantan bomber Ethnikos Achna (Belgia) tersebut. Bahkan, Benny menyebut Pacho sebagai salah satu legiun asing yang akan ia pertahankan di musim 2014.

Kendati demikian, Yonga menyebutkan kemungkinan lain soal masa depan kliennya itu. Sebab, sejumlah klub elite LSI sudah mengajukan penawaran resmi untuk mendapatkan tanda tangan Pacho.

"Banyak tim besar sudah mengajukan proposal seperti Arema Indonesia, Persebaya, dan Mitra Kukar. Tapi semua tergantung Pacho dan manajemen Persija. Tapi saya yakin dia masih mengutamakan Persija," sebut Yonga.

Selengkapnya baca edisi cetak Berita Kota Super Ball, Selasa (29/10/2013)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas