Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Samir Handanovic: Inter Milan Semakin Berkembang

Musim lalu, Inter Milan bisa dibilang gagal total karena cuma bertengger di urutan ke-9 di klasemen akhir.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Samir Handanovic: Inter Milan Semakin Berkembang
zimbo.com
Samir Handanovic 

TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Musim lalu, Inter Milan bisa dibilang gagal total karena cuma bertengger di urutan ke-9 di klasemen akhir. Posisi yang membuat Inter gagal melaju ke Eropa. Meski begitu, kiper Samir Handanovic melihat pada musim ini Inter mengalami kemajuan pesat.

Performa Inter pada musim ini dinilai sudah jauh lebih baik ketimbang sebelumnya. Pergantian pelatih dari Andrea Stramaccioni ke Walter Mazzarri pun turut berpengaruh terhadap perbaikan performa I Nerazzurri.

"Aku percaya dengan apa yang kulihat dan kami semakin berkembang. Kami tampil baik saat melawan Udinese dan menunjukkan banyak kemajuan," bilang Handanovic.

Enggan terlena dengan hasil apik di kandang Udinese, Handanovic mengajak seluruh rekan setimnya untuk mulai fokus menatap laga kontra Livorno pada akhir pekan.

"Sekarang, kami harus mulai fokus kepada Livorno, tim yang berbahaya, dan melupakan hasil kontra Udinese. Anda tak akan tahu apa yang terjadi di sepak bola karena pertandingan bisa ditentukan oleh insiden kecil. Apa yang kami butuhkan adalah menjaga karakter tim," pungkas Handanovic.

Duniasoccer/irawan

Berita Rekomendasi
Sumber: Duniasoccer.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas