Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pelatih Sriwijaya FC Bersyukur Raih Tiga Poin di Kandang PBR

Tidak kehilangan poin di laga tandang kedua, kata Subangkit, jadi awal yang bagus.

zoom-in Pelatih Sriwijaya FC Bersyukur Raih Tiga Poin di Kandang PBR
NET
Subangkit 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Sriwijaya FC berhasil meraih tiga poin di laga tandang kedua mereka, usai mengalahkan Pelita Bandung Raya 1-0, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (6/2/2014).

"Tentunya kami bersyukur sekali dapat tiga poin di laga away. Karena, bagaimanapun juga, main di away selalu sulit untuk dapat tiga poin," kata Pelatih Sriwijaya FC Subangkit, usai pertandingan.

Di dua laga tandang Sriwijaya, Subangkit mengatakan kualitas lini depan masih perlu diperbaiki. Selain itu, absennya striker andalan mereka, Lancine Kone, berpengaruh besar atas kualitas permainan tim.

"Kami datang ke Bandung tanpa empat pemain andalan kami. Lancine Kone masih cedera," ujar Subangkit.

Tidak kehilangan poin di laga tandang kedua, kata Subangkit, jadi awal yang bagus. Sekaligus, motivasi bagi para pemain untuk melakoni laga kandang mereka pekan depan.

"Kami tidak menargetkan harus berapa gol di laga ini. Soalnya, kualitas lawan bagus. Yang membedakan soal taktik dan strategi saja," tuturnya.

Meski begitu, Subangkit memuji permainan PBR yang bermain menyerang, dan kerap kali membahayakan pertahanan timnya.

Berita Rekomendasi

"PBR bagus. Tentunya mereka bertanding dengan motivasi tinggi, karena sebelumnya mereka unggul," cetusnya. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas