Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor
LIVE ●
tag populer

Prediksi Pelita Bandung Raya vs Semen Padang

Jika menang melawan Semen Padang (SP) akan membuat PBR mengumpulkan poin 13 dan langsung merangsek ke posisi puncak klasemen.

Editor: Ravianto

Live K-Vision
Jumat (21/2) Pukul 15.30 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelita Bandung Raya (PBR) berpeluang besar menyalip Persib Bandung di klasemen sementara Wilayah Barat. Jika menang melawan Semen Padang (SP) akan membuat PBR mengumpulkan poin 13 dan langsung merangsek ke posisi puncak klasemen.

Tim The Boys are Back dijadwalkan melawan SP di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (21/2) sore ini. PBR yang berada di posisi tiga klasemen sementara, akan menjadi penguasa klasemen, seandainya menang, minimal hingga sebelum laga Arema Cronus kontra Barito Putera selesai. Arema melawan Barito akan dilansungkan malam ini.

Walau sebelumnya ditahan imbang Persija Jakarta 2-2 di Stadion Si Jalak Harupat, kemenangan tetap menjadi tujuan Rizky Pellu dan kawan-kawan.

"Target kami setiap kali main ya menang. Semua poin penting karena kami ingin dapat posisi yang aman," kata pelatih PBR, Dejan Antonic kepada wartawan di Hotel Sutan Raja, Soreang Kabupaten Bandung, Kamis (20/2).

Meski akan menyalip Persib Bandung dan Arema, Dejan tetap berharap Persib mampu mengalahkan Persija Jakarta, keesokannya. "Saya senang kalau tim Persib menang. Itu penghargaan buat warga Bandung. Saya suka Persib menang nanti melawan Persija," ujarnya.

Melawan Semen Padang, timnya tidak ingin menganggap remeh dan bermain overconfidence. "Semen Padang tim bagus. Kami harus kerja keras karena mereka punya organisasi tim kompak dan solid,," ujarnya. 

Rekomendasi Untuk Anda

Di kubu tim Kabau Sirah, pelatih Jafri Sastra juga tidak akan membiarkan PBR bisa mengalahkan timnya kemudian menyalip Persib dan Arema di klasemen. Ia menargetkan kemenangan di laga tersebut setelah mengalahkan Persib 2-1. 

"Persiapan kami normal-normal saja. Kami ingin curi poin penuh melawan PBR dengan meraih kemenangan penuh," kata Jafri kepada Tribun di Hotel Serela, Jalan RE Martadinata, Bandung, Kamis (20/2).

Walau menang melawan Persib, dia tak ingin timnya terlena. "PBR bukan tim yang mudah dikalahkan. PBR tim bagus, mereka bisa menang di dua laga tandang mereka. Kami enggak waspadai salah satu pemain PBR, kami  main kolektif saja," ujarnya. 

Ia menilai, PBR akan bermain habis-habisan untuk mengalahkan timnya. Terlebih lagi, PBR mengejar raihan poin dan memuncaki klasemen sementara. 

"Kami akan bermain disiplin. Kami memang menang di laga kandang sebelumnya melawan Persib. Tapi itu tidak akan jadi tolak ukur kami bisa mengalahkan PBR. Persib dan PBR beda, keduanya punya tipikal permainan yang berbeda," katanya.(men/tribun jabar) 

Prakiraan pemain
PBR (4-4-2): Romanovs; Dias, Hermawan, Boban, Wildansyah; Kim, Bambang, Rizky, David; Musafri, Gaston
Cadangan: Alfonsius, Saddam, Rifan, Agus, Wawan, Dolly, Imam
Pelatih: Dejan Antonic

Semen Padang (4-4-2): Fakhrurrazi; Ardiles, Pagbe, Saepuloh, Novan; Bayaw, Eka, Jajang, Vizcarra; Airlangga, Ezequiel
Cadangan: Rudi, Rizal, Wahyu, Ricky, Jandia, Seftia, Fahriza
Pelatih: Jafri Sastra

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
18
13
1
4
32
16
16
40
1
Persib
17
12
2
3
27
11
16
38
3
Persija Jakarta
17
11
2
4
32
14
18
35
4
Malut United
18
11
4
3
37
19
18
37
5
Persita
18
9
5
4
25
15
10
32
Atas