Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hernanes: Inter Milan Memiliki Materi Pemain yang Bagus

Gelandang Inter Milan Hernanes bicara mengenai pencapaian yang sudah diraih timnya pada paruh kedua musim ini

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Hernanes: Inter Milan Memiliki Materi Pemain yang Bagus
zimbio.com
Hernanes 

TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Gelandang Inter Milan, Hernanes, bicara mengenai pencapaian yang sudah diraih timnya pada paruh kedua musim ini.

Perlahan tapi pasti, Inter akhirnya mencapai zona Liga Europa. Kemenangan 4-0 atas Sampdoria pada akhir pekan lalu membuat Inter kini unggul dua poin dari pesaing terdekat dibawahnya, Parma.

Dan pada Sabtu ini (19/4), Inter akan berhadapan langsung dengan Parma di Ennio Tardini demi memperebutkan satu tiket ke Liga Europa. Hernanes berharap, timnya bisa menjaga momentum yang tengah dibangun.

"Ya, laga kontra Parma akan menjadi final bagi kami, karena itu pertarungan langsung dua tim yang ingin tampil di Eropa. Penting bagi kami untuk menjaga kredibilitas proyek yang dibangun Presiden Thohir," sebut Hernanes kepada Tuttosport .

"Jika gagal ke Eropa maka ini adalah kegagalan di mataku. Inter, secara teknis, punya skuad yang sangat kuat. Akan tetapi, kami harus menemukan konsistensi saat menghadapi tim-tim yang lebih kecil, terutama saat bermain di kandang," sambungnya.

Dalam pandangan Hernanes, Inter saat ini berada dalam trek yang benar untuk kembali menjadi tim yang disegani di Italia. Dengan proyek baru yang digalang oleh Presiden Erick Thohir, pemain asal Brasil ini optimistis Inter bakal kembali dalam perebutan gelar Scudetto di musim berikutnya.

"Keberlangsungan proyek ini bergantung dari bagaimana kami mengakhiri musim ini. Aku yakin dalam dua tahun ke depan kami bisa kembali bersaing merebut Scudetto," pungkas dia.

Berita Rekomendasi
Sumber: Duniasoccer.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
2
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
3
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
4
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas