Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Helena Costa, Pelatih Tim Sepak Bola Putra Pertama

Ia pernah menangani tim muda Benfica dan sejumlah tim putri, termasuk tim nasional putri Qatar.

Editor: Ravianto
zoom-in Helena Costa, Pelatih Tim Sepak Bola Putra Pertama
Helena Costa 

TRIBUNNEWS.COM, CLERMONT FERRAND - Pelatih perempuan dalam sejarah persepakbolaan Internasional lahir di bul Mei 2014 ini.
Helena Costa diangkat menjadi pelatih klub Ligue-2 Clermont Foot pada Rabu (7/5/2014) dan akan bekerja efektif pada Juli 2014.

Dengan begitu, Helena Costa menjadi perempuan pertama yang menjadi pelatih klub sepak bola profesional putra di Prancis.

"Pengangkatan ini membuat Clermont Foot memasuki era baru dengan mengandalkan 17 pemain yang saat ini terikat kontrak, yang akan diperkuat dengan pemain-pemain muda dari akademi klub ini," demikian pernyataan Clermont Foot di situs resminya.

Helena Costa lahir di Alhandra, Portugal, pada 15 April 1978. Saat ini, ia merupakan pelatih tim nasional putri Iran.

Ia pernah menangani tim muda Benfica dan sejumlah tim putri, termasuk tim nasional putri Qatar.

Helena juga pernah menjadi pemandu bakat untuk klub Skotlandia, Glasgow Celtic dan Spanyol.

"Kami ingin mengucapkan selamat kepada Helena untuk peran barunya. Ia bekerja dengan luar biasa untuk kami dan kami tahu ia akan melaksanakan tugas barunya dengan level komitmen dan dedikasi yang sama seperti yang ia berikan kepada Celtic," demikian ujar Juru Bicara Celtic.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas