Keisuke Honda Memperkuat Skuad Samurai Biru
Padahal sinar Honda meredup sejak bergabung bersama AC Milan. Sejak pindah ke klub Italia itu dari CSKA Moskow, Honda, baru mencetak 1 gol.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Penyerang AC Milan, Keisuke Honda, termasuk pemain yang dipilih pelatih Timnas Jepang, Alberto Zaccheroni, masuk skuad negeri Matahari terbit itu ke Piala Dunia 2014. Padahal sinar Honda meredup sejak bergabung bersama AC Milan.
Sejak pindah ke klub Italia itu dari CSKA Moskow, Honda, baru mencetak 1 gol. Namun keputusan Zaccheroni tampaknya didasari kinerja Honda dalam kualifikasi Piala Dunia zona AFC, sehingga skuat berjulukan Samurai Biru itu menjadi tim pertama Asia yang lolos ke Brasil.
Seperti dilansir kantor berita Kyodo, Zaccheroni juga menyertakan gelandang Manchester United, Shinji Kagawa, dan penyerang klub Mainz, Shinji Okazaki ke dalam timnya. Pelatih berdarah Italia ini secara mengejutkan juga memanggil pemain veteran berusia 31 tahun, Yoshito Okubo. Mengejutkan karena Okubo hanya baru sekali bermain untuk Samurai Biru di era Zaccheroni. Tapi prestasi menjadi topskor Liga Jepang musim lalu tampaknya memang tak bisa diabaikan.
Baca di Koran Super Ball, Selasa (13/5/2014)