Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Yandi Sofyan Munawar Koleksi Dua Gol di Brisbane Roar‏

Penyerang Indonesia Yandi Sofyan Munawar unjuk gigi di kompetisi National Premier Leagues Australia

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Yandi Sofyan Munawar Koleksi Dua Gol di Brisbane Roar‏
zimbio.com
Yandi Sofyan Munawar (kanan) 

TRIBUNNEWS.COM, BRISBANE – Penyerang Indonesia, Yandi Sofyan Munawar, unjuk gigi di kompetisi National Premier Leagues Australia. Pria berusia 22 tahun sudah mencetak dua gol di klub Brisbane Roar NYL.

Yandi mencetak gol di pertandingan melawan Moreton Bay pada Sabtu (21/6/2014) malam waktu setempat. Namun, dia gagal menghindarkan dari kekalahan. Brisbane Roar terpaksa takluk dengan skor 3-5 atas Moreton Bay.

“Secara individu saya senang karena berhasil mencetak gol lagi, tapi secara tim sedih karena kami kalah. Tapi hal ini memotivasi saya untuk bermain lebih baik lagi setiap minggu dan memanfaatkan setiap peluang untuk mencetak gol,” tutur Yandi.

Kekalahan ini membuat klub Brisbane Roar NYL berada di peringkat keempat klasemen dengan koleksi 25 poin.

Pertandingan berikutnya yang akan dijalani klub asal Brisbane adalah melawan Redland United FC di Cleveland Showgrounds, Minggu (29/6/2014).

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas