Brasil Bakal Punya Pelatih Baru
Brasil akan menunjuk pelatih baru tim nasional pada Selasa (22/7/2014)
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, RIO DE JANEIRO - Brasil akan menunjuk pelatih baru tim nasional pada Selasa (22/7/2014), untuk menggantikan tempat Luiz Felipe Scolari yang dipecat usai Piala Dunia 2014.
Scolari gagal membawa Brasil juara saat tampil sebagai tuan rumah Piala Dunia 2014. Brasil hanya menempati urutan keempat, setelah kalah dari Jerman 1-7 di semifinal dan kembali takluk 0-3 dari Belanda dalam perebutan tempat ketiga.
Pada Kamis lalu, Federasi Sepak Bola Brasil (CBF), telah menunjuk Gilmar Rinaldi sebagai Koordinator Tim Nasional Brasil. Rinaldi akan bertanggung jawab mengurus seluruh level timnas Brasil, termasuk mencari pelatih baru.
"Yang paling penting adalah untuk menentukan apa yang kami inginkan dan pelatih seperti apa yang kami perlukan. Kami harus mengakui bahwa perlu melakukan perubahan," jelas Rinaldi kepada BBC.
Kabarnya, tiga pelatih menjadi kandidat terkuat membesut Selecao. Ketiga pelatih tersebut adalah Carlos Dunga, Muricy Ramalho, dan Vanderlei Luxemburgo.(Okky Herman Dilaga)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.