Brendan Rodgers Dinilai Tengah Berjudi dengan Pemain Tanpa Status Bintang
Liverpool membeli Dejan Lovren, Adam Lallana, Lazar Markovic, Rickie Lambert, Emre Can, dan yang terakhir Divock Origi.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Menghadapi persaingan musim ini, Liverpoll sudah membeli enam pemain anyar. Namun tak seorang pun yang berstatus sebagai pemain bintang. Pelatih Reds Brendan Rodgers dinilai sedang berjudi karena tim-tim besar yang selama ini menjadi pesaingnya mendatangkan pemain berbakat.
Hingga dua pekan sebelum Liga Inggris digulirkan, Liverpool membeli Dejan Lovren, Adam Lallana, Lazar Markovic, Rickie Lambert, Emre Can, dan yang terakhir Divock Origi.
Dari enam pemain tersebut hanya Dejan Lovren, Adam Lallana, dan Rickie Lambert yang pernah merasakan ketatnya persaingan Liga Inggris. Ketiganya berasal dari klub yang sama yakni Soputhampton yang musim lalu finis di urutan kesepuluh.
Bos Liverpool John W Henry mendukung penuh rencana Rodgers dan menyebut itulah "jalan Liverpool". Namun cara itu dinilai menyalahi pakem klub-klub tradisional yang selalu membeli satu atau dua pemain bintang untuk menjadi sukses. Padahal Liverpool juga harus bermain di Liga Champions.
Pendukung Liverpool tentu tidak lupa dengan apa yang terjadi semasa Reds ditukangi Graeme Souness. Ia membeli banyak pemain tapi tidak satu pun pemain bintang. Di antaranya adalah Paul Stewart, Julian Dicks, Neil Ruddock, Stig-Inge Bjornebye, David James, Nigel Clough, dan Torben Piechnik. Hasilnya, Liverpool tampil buruk dan Souness pun dipecat.
Sebagai pembanding musim lalu, Tottenham Hotspur membelanjakan lebih dari 100 juta pound setelah menjual Gareth Bale. Hasilnya Spurs gagal masuk zona Eropa.
"Tottenham dan Liverpool adalah klub berbeda dan punya visi yang berbeda pula. Liverpool punya strategi di belakang apa yang kami lakukan saat ini," kilah Rodgers.
Sukses Liverpool musim lalu, finis di urutan kedua, tidak terlepas dari peran tiga pemain Luis Suarez, Daniele Sturridge, dan Raheem Sterling yang seolah bisa berkomunikasi melalui telepati. Akankah Rickie Lambert mampu menggantikan peran Suarez?
Tentu hal itu akan menjadi pertanyaan besar mengingat striker timnas Inggris itu sudah berusia 32 tahun. Di sisi lain, Adam Lallana yang musim lalu berain impresif bersama Southampton kini tengah cedera.
Baca di Koran Super Ball, Kamis (31/7/2014)