Real Madrid vs Sevilla: Cristiano Ronaldo Tentukan Gelar Juara Bagi Real Madrid
Cristiano Ronaldo memborong dua gol kemenangan 2-0 Real Madrid atas Sevilla pada Piala Super Eropa
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, CARDIFF – Cristiano Ronaldo memborong dua gol kemenangan 2-0 Real Madrid atas Sevilla pada Piala Super Eropa di Millenium Stadium, Rabu (13/8/2014). Real Madrid pun berhak mengawali musim 2014/15 dengan trofi Piala Super Eropa.
Cristiano Ronaldo membuka keunggulan Real Madrid pada menit ke-30 setelah memanfaatkan umpan silang Gareth Bale dari kiri. Berada di mulut gawang, Ronaldo menuntaskan umpan Bale melalui sontekan kaki kirinya.
Mantan penyerang Manchester United itu mencetak gol keduanya pada menit ke-49. Kali ini Ronaldo memanfaatkan umpan pendek Karim Benzema. Penjaga gawang Beto sanggup menepis bola, namun laju bola terlalu kencang. Bola kemudian meluncur deras ke sisi kanan gawang Sevilla.
Keunggulan dua gol tidak menurunkan agresivitas Real Madrid. Penampilan Beto di bawah mistar gawang Sevilla memastikan Real Madrid gagal mencetak gol tambahan. Pada menit ke-64 Beto mampu menjangkau tendangan datar Karim Benzema yang mengarah ke pojok kiri bawah. Tiga menit berselang pemain asal Portugal itu memblok tendangan voli James Rodriguez di dalam kotak penalti.
Gelar juara ini menjadi trofi pertama yang diraih Real Madrid pada musim 2014/15. Selain itu, ini merupakan trofi Piala Super Eropa kedua yang masuk ke dalam lemari Real Madrid. Klub berjulukan Los Blancos itu pertama kali menjuarai Piala Super Eropa pada 2002 setelah mengalahkan klub Belanda, Feyenoord.