Real Madrid Belum Bersedia Lepas Sami Khedira jika Luca Modric Masih Cedera
Modric mengalami cedera otot paha dalam pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2016 lawan Italia, Minggu (16/11/2014) waktu Milan Italia.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Cederanya Luka Modric ternyata berpengaruh juga bagi Arsenal dan Chelsea. Ini ada kaitannya dengan rencana kedua klub London itu untuk membeli Sami Khedira pada Januari besok.
Hanya saja tampaknya Arsene Wenger dan Jose Mourinho harus gigit jari dulu bulan januari besok, karena Real Madrid belum mau melepas Khedira selama Modric belum pulih dari cederanya. Demikian berita yang dilansir Standart.
Modric mengalami cedera otot paha dalam pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2016 lawan Italia, Minggu (16/11/2014) waktu Milan Italia. Dia diperkirakan butuh waktu 3 bulan untuk pulih seperti sedia kala, yang artinya dia baru bisa bertanding lagi pada Februari nanti. Karena itu pelatih Real, Carlo Ancelotti, ingin mempertahankan Khedira selama Modric cedera. (Baca: Cedera Luca Modric Kabar Buruk Real Madrid).
Sampai saat ini Khedira baru sekali bermain untuk Madrid pada musim ini. Dia hanya menjadi pelapis gelandang Kroasia tersebut. Namun dengan absennya Modric, kesempatannya bermain bersama Los Blancos terbuka kembali. Real memang berencana menjual Khedira, sebelum kontrak gelandang Jerman itu berakhir pada akhir musim ini.
Baca di Koran Super Ball, Rabu (19/11/2014)