Cristiano Ronaldo Jr pun Idolakan Lionel Messi
Sambil malu-malu bocah berusia empat tahun itu kemudian menghampiri Messi yang kemudian menyapanya dengan ramah.
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Di tengah kemeriahan penyelenggaran Ballon d'Or di Zurich, Selasa (12/1/2015), ada sepenggal cerita yang sayang untuk dilewatkan. Apalagi ini tentang dua pemain terbaik dunia saat ini yang menjadi rival utama, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Bagi Ronaldo, Messi masih menjadi pesaing terberatnya untuk menjadi yang terbaik di dunia. Tapi persaingan keduanya sama sekali tidak terlihat ketika mereka berada di belakang panggung.
Ini terjadi ketika anak semata wayang Ronaldo, Cristiano Ronaldo Jr bertemu Messi. Ketika itu Ronaldo junior juga sedang berada di belakang panggung dan dipangku neneknya. Ronaldo yang berada di sebelahnya kemudian memberitahu anaknya tentang kedatangan Messi.
Ronaldo kemudian menyuruh anaknya untuk menemui bintang Barcelona itu dan sambil malu-malu bocah berusia empat tahun itu kemudian menghampiri Messi yang kemudian menyapanya dengan ramah "Apa kabar? Baik, kan?" sambil mengusap rambut bocah yang ada di depannya itu. Ronaldo Jr hanya bisa tersenyum malu, kemudian lari kembali ke ayahnya.
Ronaldo kemudian mengatakan bahwa anaknya itu sangat mengagumi Messi. "Dia menonton video di internet, video kita semua, dan dia bicara soal dirimu," ucap Ronaldo pada Messi. Mendengar itu, Messi kemudian tersenyum lebar.
Baca Selengkapnya di Harian Super Ball, Kamis (15/1/2015)