Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tantan Jadi Bomber Andalan Persib di Liga Champions Asia

Djadjang mengaku cukup optimis pemain asal Lembang itu dapat menjawab harapannya untuk tampil di turnamen tersebut

Editor: Ravianto
zoom-in Tantan Jadi Bomber Andalan Persib di Liga Champions Asia
TRIBUN JABAR/TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
LEPAS TENDANGAN : Pemain Persib Bandung Tantan (kanan) melepaskan diri dari kawalan pemain Felda United Malysia Syukor Adan saat pertandingan persahabatan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (11/1). Persib Bandung menang telak atas tamunya dengan skor (3-1). TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman berencana menjadikan Tantan sebagai striker andalannya saat tampil di babak playoff Liga Champions Asia (LCA) melawan Ha Noi T&T, 10 Februari mendatang.

Djadjang mengaku cukup optimis pemain asal Lembang itu dapat menjawab harapannya untuk tampil di turnamen tersebut. Pemain nomor 82 itu pun dinilainya tampil meyakinan saat beruji coba dengan Felda United, Minggu (11/1) lalu.

"Tanpa striker asing cukup optimis jika melihat uji coba kemarin (kontra Felda). Kita sudah menujukan kekompakan dan ritme tidak di bawah standar. Striker di LCA nanti Tantan," kata pelatih yang karib disapa Djanur ini.

Penampilan Tantan sendiri cukup menjanjikan di turnamen pramusim Piala Wali Kota Padang. Ia mencetak tiga gol dari tiga laga sekaligus menyabet gelar top skor. Saat melawan Felda, Tantan juga turut menyumbang satu gol.

Selain Tantan, PERSIB masih memiliki Sigit Hermawan, Rudiyana dan pemain anyar Yandi Sofyan. "Untuk Yandi sebagai pemain muda punya harapan. Ia bagus dan mungkin masih perlu banyak belajar dan saya kira senior-senior di sini welcome sehingga bisa membantunya," ucapnya.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas