Pemain Persebaya Digeber Strategi Khusus
"Disitu kita sudah siap, meskipun ada lima pemain yang di panggil oleh Timnas U-22, secara keseluruhan kita sudah siap dalam menghadapi ISL," imbuh
TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA -Persebaya Surabaya kini matangkan strategi.
Jelang berlangsungnya Indonesia Super League, Persebaya Surabaya tinggal mematangkan komposisi dan strategi secara full-team.
Pada laga pertama bergulirnya ISL, Persebaya Surabaya akan menghadapi Mitra Kukar.
Pada pertandingan perdana tersebut dipastikan seluruh pemain Persebaya akan siap tempur.
"Persiapan kami cukup panjang mulai dari 3 bulan yang lalu, dimana kita melakukan pra-session, seleksi pemain, mengikuti Piala Gubernur Jawa Timur, mengikuti piala SCM Cup, melakukan TC di Bali, melakukan uji coba dengan beberapa tim yang ada di Jawa Timur, itu demi menyambut kompetisi ISL," tutur Ibnu Grahan Pelatih Persebaya Surabaya, Selasa (17/2/2015).
Selama tiga bulan ini Persebaya tidak bisa berlatih secara full tim, karena ada lima pemain yang harus membela Timnas Indonesia.
"Disitu kita sudah siap, meskipun ada lima pemain yang di panggil oleh Timnas U-22, secara keseluruhan kita sudah siap dalam menghadapi ISL," imbuh pelatih kelahiran Surabaya tersebut.
Ibnu yakin mereka tidak akan kesulitan setelah kembali dari Garuda Muda.
"Tinggal nanti saat mereka datangi pada tangal 18 dan 22 februari, saya yakin mereka sudah tau cara bermain dengan Tim dan bagaimana permainan Persebaya," imbuhnya.
Ditemui setelah latihan di lapangan Brigif Juanda Surabaya, selasa (17/02/2015), Ibnu menambahkan bahwa, ia yakin dalam tiga kali pertemuan, Evan Dimas dkk sudah bisa padu dengan pemain lain.
"Tidak ada perubahan besar menjelang ISL bergulir dan datangnya para pungawa garuda muda ke persebaya, hanya saja, kita sedang melihat dan menunggu hasil para pemain asing apakah ITC nya sudah beres apa belum, itu lah yang nanti kita akan tunggu," jelasnya.
"Paling tidak kita akan latihan dengan lapangan yang memiliki lampu, bisa di lapangan ITS Sepuluh Nopember atau di Gelora Sepuluh November atau Gelora Bung Tomo, dimana nanti kita akan melakukan uji coba di Gelora Bung Tomo," imbuhnya.(Muhammad Ghurobi)