Chris Smalling Pantas Dapatkan Kontrak Baru di MU
Saya senang dia menandatangani kontrak baru. Chris selama ini belajar tumbuh dan berkembang dalam waktu cepat.
Penulis: Willem Jonata
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Chris Smalling menandatangani perpanjangan kontrak bersama Manchester United. Pemain berusia 25 tahun akan berseragam Setan Merah hingga tahun 2019. Ia mendapat gaji 80 ribu pound sterling per pekan. Kabar tersebut sekaligus menepis rumor yang menyebutkan bahwa dirinya hengkang ke Arsenal ketika masa kontraknya berakhir.
Agak mengejutkan sebenarnya Smalling mendapat tawaran perpanjangan kontrak. Sebab, pelatih Louis Van Gaal menganggapnya sebagai pemain bodoh tak lama setelah laga United menghadapi Manchester City awal musim ini. Ia jadi biang keladi kekalahan United dari rival sekota dengan skor 1-0. Saat itu wasit mengusirnya keluar dari lapangan setelah mendapat kartu kuning kedua. Smalling tipikal pemain emosional sehingga tak berpikir panjang.
Mestinya setelah mendapat kartu kuning seorang permain harus berhati-hati supaya dapat melanjutkan laga sampai akhir pertandingan. Tapi ia kurang bijaksana. Sampai akhirnya banyak pihak melayangkan kritik padanya. Termasuk sebuah gambar yang menunjukkan dia pergi ke sebuah pesta dan melakukan bom bunuh diri.
Ia dilarang bermain bersama United sebagai konsekuensi memperoleh kartu merah. Padahal saat itu Van Gaal pusing kepala. Ia kesulitan menentukan formasi karena masalah cedera pemain. Terutama di lini belakang. Namun, Van Gaal masih memaafkannya. Di bawah asuhannya Smalling mengalami transformasi ke arah positif. Perubahan itu tampak dari sikapnya di lapangan. Ia lebih dewasa. Permainannya di lapangan juga lebih baik. Itulah kenapa klub memberi tawaran perpanjangan kontrak.
“Saya senang dia menandatangani kontrak baru. Chris selama ini belajar tumbuh dan berkembang dalam waktu cepat. Selama saya berada di sini dia jadi bagian integral dalam skuat,” ucap Van Gaal dikutip dari Daily Mail.
Van Gaal melihat perubahan berarti pada Smalling. Penampilanya terus membaik. Kenyataan itu seiring prestasi United di ajang Liga Premier Inggris. Memasuki paruh kedua musim mereka terus menuai hasil positif. Tak terkecuali enam kemenangan beruntun sehingga menempatkannya di posisi ketiga klasemen. Hanya Chelsea yang menghentikannya saat berhadapan di Stamfford Bridge.
“Dia bersikap profesional dan menyenangkan. Dia juga mencetak beberapa gol penting di musim ini,” lanjutnya. Satu gol penting yang diciptakan Smalling saat mengandaskan City dengan skor 4-2 di Old Traford, 12 April 2015.
Smalling bergabung bersama United pada tahun 2010. Ia dibeli dari Fullham dengan banderol 10 juta pound sterling. Dalam kurun lima tahun ia bermain sebanyak 147 pertandingan dan mempersembahkan dua trofi Liga Premier Inggris. Ia mengalami kemajuan pesat di bawah Van Gaal. Tak pelak, pelatih Timnas Inggris nyaris tak pernah absen menggunakan tenaganya di babak kualifikasi Piala Eropa 2016 Prancis.
Oleh karenanya, ia merasa bangga jadi bagian dari skuad Setan Merah. Baginya United adalah tim yang sangat luar biasa. “Kami berkembang sebagai sebuah tim dan di bawah asuhan Van Gal kami bermain sebagai unit yang lengkap. Ini adalah waktu yang tepat untuk berada dalam skuad United. Kami akan kembali ke tempat kami yang semestinya. Kami siap bersaing di level tertinggi," katanya.