Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persija Jakarta Pusat U17 Gelar Uji Coba Lawan PSPT Tebet

Herry berharap, serangkaian laga uji coba yang dilakoni bisa menambah jam terbang sekaligus meningkatkan mental bermain anak asuhnya.

Penulis: Jun Mahares
Editor: Dewi Pratiwi

Laporan Wartawan Harian Super Ball, Jun Mahares

TRIBUNNEWS.COM - Penundaan jadwal penyisihan Piala Soeratin 2015 tak lantas membuat persiapan Persija Jakarta Pusat U17 terhenti. Tim asuhan Herry Latif itu bahkan rutin menggelar laga uji coba untuk mematangkan kekuatan.

"Kami tidak ingin membubarkan tim yang sudah terbentuk meski jadwal belum jelas. Anak-anak tetap rutin berlatih, dan rencananya kembali bertemu PSPT," kata Herry Latif kepada Harian Super Ball, kemarin.

Persija U17 akan kembali menjajal Persatuan Sepak bola Putra Tebet (PSPT) di Lapangan PSPT Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (29/5/2015). Ini menjadi laga kedua setelah hanya bermain imbang 3-3 pada pekan lalu.

Herry berharap, serangkaian laga uji coba yang dilakoni bisa menambah jam terbang sekaligus meningkatkan mental bermain anak asuhnya. Sebab, sebagian besar anak didiknya itu belum cukup mencicipi atmosfer kompetisi di kelompok umur.

Lawan yang bakal dihadapi, PSPT, kemungkinan akan bertambah kuat. Sebab, beberapa mantan pemain nasional seperti Mukti Ali Raja, atau pemain yang masih aktif berkarier di klub LSI diperkirakan turut serta memperkuat PSPT.

"Setidaknya anak-anak bisa meningkatkan kemampuannya secara tim. Mereka sudah mulai memahami bagaimana bermain dengan strategi yang diintruksikan pelatih. Tinggal mengasah mental bertanding menghadapi lawan seberat apapun," ujar Herry.

Berita Rekomendasi

Persija U17 atau Persija Pusat nantinya akan bersaing di fase provinsi Piala Soeratin dengan empat tim Persija lainnya yang terdiri dari wilayah barat, utara, selatan, dan timur.

Tim Persija U17 telah melakukan seleksi dan persiapan sejak tiga bulan lalu. Sebanyak 23 pemain terbaik yang dipilih ini diharapkan dapat mewakili Persija untuk meraih juara di babak nasional.

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas