Chile vs Peru 2-1: Jalannya Pertandingan
Tuan rumah diuntungkan lantaran sejak menit ke-20 Peru harus sudah bermain dengan 10 orang
Editor: Ravianto
TRIBUNNEWS.COM, SANTIAGO - Chile berhasil melangkah ke final Copa America 2015 setelah menang tipis 2-1 atas Peru pada semifinal yang dilangsungkan di Stadion Nasional Julio Martinez Pradanos, Senin malam atau Selasa (30/6/2015) pagi WIB.
Pada laga yang ditonton Presiden Chile, Michelle Bachelet tersebut, tuan rumah diuntungkan lantaran sejak menit ke-20 Peru harus sudah bermain dengan 10 pemain.
Presiden Chile, Michelle Bachelet
Carlos Zambrano mendapatkan kartu merah langsung lantaran melanggar keras Charles Aranguiz.
Para pemain Peru sempat melakukan protes tapi wasit Jose Argote tetap pada putusannya.
Kendati unggul jumlah pemain, baru pada menit ke-42 Chile bisa memecah kebuntuan.
Bermula dari umpan silang Alexis Sanchez, Aranguiz mencoba menceploskan bola namun gagal.
Bola kemudian mengenai tiang jauh dan memantul ke arah Eduardo Vargas.
Tak menyia-nyiakan peluang, Vargas langsung melepaskan tendangan dan menaklukkan Pedro Gallese.
Skor 1-0 untuk keunggulan Chile ketika wasit menutup babak pertama.
Chile tetap memegang kendali permainan pada babak kedua.
Akan tetapi, Peru bisa memanfaatkan sebuah kegagalan serangan Chile menjadi gol penyama kedudukan pada menit le-60.
Di area pertahanan sendiri, Jose Paulo Guerrero membangun serangan balik dengan mengumpan ke sisi kanan. Luis Advincula lantas berlari menyisir sisi kiri pertahanan Chile.
Melihat Andre Carrillo di kotak penalti Chile, Advincula melepaskan umpan silang.
Sial bagi Chile, usaha Gary Medel memotong umpan tersebut justru mengarahkan bola ke gawang sendiri. Gol bunuh diri Medel membuat skor sama kuat 1-1.
Namun, keceriaan pemain dan pendukung Peru hanya berlangsung sejenak. Empat menit setelah melakukan gol bunuh diri, Medel membayar lunas kesalahannya.
Umpan dia kepada Vargas diselesaikan dengan tembakan keras dari luar kotak penalti yang bersarang di pojok kanan atas gawang Peru. Chile kembali unggul 2-1.
Tertinggal satu gol, Peru bermain lebih ofensif dengan memasukkan pemain bernaluri menyerang, Claudio Pizarro dan Victor Yuton.
Namun, usaha tersebut tak membuahkan hasil. Chile menang 2-1 dan melangkah ke final Copa America 2015.
Bagi Chile, keberhasilan melangkah ke final merupakan yang pertama sejak 1987.
Khusus sebagai tuan rumah, keberhasilan kali ini mengulang catatan 1955. Nahas bagi Chile, dalam dua final itu, mereka kalah dari Argentina dan Uruguay.
Pada laga final, Sabtu (4/7/2015), Chile akan menantang pemenang antara Argentina dan Paraguay.
Sementara Peru akan menjalani perebutan tempat ketiga pada Jumat (3/7/2015).
Susunan pemain:
Chile: 1-Claudio Bravo; 4-Mauricio Isla, 17-Gary Medel, 13-Jose Rojas, 3-Miiko Albornoz (2-Eugenio Mena 46’); 8-Arturo Vidal, 21-Marcelo Diaz (16-David Pizarro 46’), 20-Charles Aranguiz, 10-Jorge Valdivia (19-Felipe Gutierrez 86’); 11-Eduardo Vargas, 7-Alexis Sanchez
Pelatih: Jorge Sampaoli
Peru: 1-Pedro Gallese; 17-Luis Advincula, 22-Carlos Ascues, 5-Carlos Zambrano, 6-Juan Vargas; 18-Andre Carrillo (14-Claudio Pizarro 73’), 21-Josepmir Ballon, 16-Carlos Lobaton (19-Victor Yuton 74’), 8-Christian Cueva (15-Christian Ramos 27’); 9-Paulo Guerrero, 10-Jefferson Farfan
Pelatih: Ricardo Gareca