Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor
LIVE ●
tag populer

Inter Milan Bakal Tempel Juventus kata Mateo Kovacic

Mateo Kovacic yakin dengan tambahan sedikit keberuntungan Inter Milan akan bisa menutup jarak dengan Juventus

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Inter Milan Bakal Tempel Juventus kata Mateo Kovacic
Mateo Kovacic 

Septian Tambunan, juara.net

TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Mateo Kovacic yakin dengan tambahan sedikit keberuntungan Internazionale Milan akan bisa menutup jarak dengan Juventus.

Gelandang Kroasia tersebut melihat adanya titik terang menyusul perombakan besar dalam tubuh tim yang musim lalu tercecer di urutan kedelapan klasemen tersebut.

"Tahun lalu kami lalui dengan buruk, sekarang kami akan membangun sesuatu yang baru," kata Kovacic kepada Inter Channel seperti dikutip Football Italia.

"Kami punya banyak kekuatan muda, banyak pemain muda dan beberapa yang memiliki pengalaman."

"Jarak dengan Juventus? Kami bisa bersaing dengan siapa pun, kami hanya perlu sedikit keberuntungan," lanjut Kovacic.

Pemain kelahiran Linz, Austria, 21 tahun silam tersebut juga menceritakan tentang perannya di tim saat ini.

"Saya selalu menikmati bermain di depan pertahanan dan sebenarnya saya datang ke Inter untuk menjadi gelandang tengah. Kemudian saya digeser ke depan, dan di sana lah sekarang saya ditempatkan oleh pelatih (Roberto Mancini)," jelas Kovacic.

Meski terbilang masih sangat hijau, Kovacic merupakan salah satu pilar kepercayaan Mancini.

Pada musim 2014-15, dia turun pada 44 penampilan dengan mencetak delapan gol.

Rekomendasi Untuk Anda
Sumber: Juara.net
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Inter Milan
22
17
1
4
50
19
31
52
2
AC Milan
21
13
7
1
34
16
18
46
3
Napoli
21
13
4
4
31
17
14
43
4
Roma
21
14
0
7
26
12
14
42
5
Como
22
11
7
4
37
16
21
40
Atas