Liga Inggris Kalahkan Bundesliga Soal Pendapatan Hak Siar Televisi kata Karl-Heinz Rummenigge
CEO Bayern Muenchen Karl-Heinz Rummenigge (59) telah mendesak klub sepak bola Jerman untuk tidak tertinggal
Editor: Toni Bramantoro
Septian Tambunan, juara.net
TRIBUNNEWS.COM, MUENCHEN - CEO Bayern Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge (59), telah mendesak klub sepak bola Jerman untuk tidak tertinggal dalam kancah sepak bola internasional.
Ia mengungkapkan peringatan ini mengingat kedahsyatan kekuatan uang tim-tim Inggris.
"Anda dapat menyaksikan seberapa aktif klub Inggris saat ini di bursa transfer. Bundesliga perlu berhati-hati untuk tidak mengosongkan pemain-pemain berbakat dengan menjualnya ke Inggris", kata Rummenigge seperti dilansir Marca .
Premier League jelas memiliki sumur dana lebih besar dari liga-liga Eropa lainnya.
Kontrak televisi terbaru untuk edisi 2016-2019 akan memberikan ke-20 tim Liga Inggris 6,9 miliar euro atau setara dengan 99 triliun rupiah.
Sebagai perbandingan, Liga Jerman hanya akan menerima sekitar 2,5 miliar euro dengan kontrak empat tahun.
"Inggris mengalahkan kami dari kiri, kanan, dan tengah ketika berbicara mengenai pendapatan televisi, pemasaran, perekrutan pemain ... semuanya," ujar legenda Der Panzer itu. "Saya pikir Bundesliga perlu berhati-hati untuk tidak tertinggal."
Salah satu langkah yang direkomendasikan Rummenigge adalah untuk meningkatkan profil Bundesliga di luar negeri.
Hal ini sudah dilakukan Bayern dengan tur pramusim ke Cina atau laiknya Borussia Dortmund dengan kunjungan ke Jepang serta Singapura.