Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Perizinan AS Roma ke Indonesia Belum Rampung

AS Roma akan berkunjung ke Indonesia setelah sebelumnya melakukan lawatan ke Australia

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Perizinan AS Roma ke Indonesia Belum Rampung
Kompas.com/Dian Maharani
Agus Rianto 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Tim sepak bola AS Roma akan mengunjungi Indonesia dan menggelar pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Sabtu (25/7/2015) besok.

AS Roma akan berkunjung ke Indonesia setelah sebelumnya melakukan lawatan ke Australia untuk tampil di International Champions Cup menghadapi Real Madrid dan Manchester City.

Saat dikonfirmasi ke pihak Polri soal perizinan kunjungan AS Roma, Karo Penmas Mabes Polri, Brigjen Agus Rianto mengatakan perizinan kunjungan AS Roma tersebut belum rampung.

"‎Sampai dengan tadi malam, memang sudah ada yang datang untuk urus perizinan tapi persyaratannya masih perlu dilengkapi," tutur Agus, Jumat (24/7/2015) di Mabes Polri.

Agus menjelaskan perizinan yang dimaksud yaitu menyoal perizinan dari pengelola lapangan, persetujuan dari Polda Metro Jaya yang diarahkan kepada pihak Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI).

Kemudian nantinya seluruh perizinan itu disampaikan ke Mabes Polri melalui Direktorat Intelkam sebagai pihak yang mengelola informasi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas