Dick Advocaat Ingin Lepas Beberapa Pemain Sunderland
Advocaat sudah mendatangkan beberapa pemain anyar ke Sunderland, sedangkan pemain yang dilepas baru satu orang, Connor Wickham ke Crystal Palace.
Editor:
Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Sunderland Dick Advocaat dibuat frustrasi oleh kekalahan 2-4 atas Leicester City pada laga pembuka Liga Inggris, Sabtu lalu.
Dia ingin melepas beberapa pemain yang dianggap tak diperlukan lagi dan mendatangkan pemain anyar untuk menyegarkan skuad Black Cats.
"Jika kami ingin mendatangkan pemain baru, maka harus melepaskan beberapa pemain dengan segala hormat kepada mereka, karena mereka tak akan mendapat kesempatan (bermain) lagi," ujar Advocaat seperti dikutip Goal.com daru Sunderland Echo.
Advocaat sudah mendatangkan beberapa pemain anyar ke Stadion Light pada bursa musim panas ini, di antaranya Sebastian Coates, Younes Kaboul, Jeremain Lens, dan Adam Matthews.
Sedangkan pemain yang dilepas baru satu orang, Connor Wickham ke Crystal Palace dengan nilai transfer 9 juta pound.
Sunderland sudah lebih dulu melepas Santiago Vergini dan El-Hadji Ba pada musim panas ini, masing-masing ke Getafe dan Charlton Athletic, namun Advocaat masih ingin melepas beberapa pemain lagi.
Di antara pemain yang diharapkan pergi itu antara lain Will Buckley, Liam Bridcutt, Valentin Roberge, Charis Mavrias, dan kemungkinan salah satu dari dua striker Steven Fletcher dan Danny Graham.
Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, RABU (12/8/2015)