Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Adam Alis Bertolak ke Bahrain Akhir Pekan Ini

Agensi pemain yang menaungi Adam, Munial Sport Grup (MSG) tengah mengurus visa kerja gelandang 21 tahun itu.

Penulis: Jun Mahares
Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Adam Alis Bertolak ke Bahrain Akhir Pekan Ini
Super Ball/Feri Setiawan
Mantan pemain Timnas Indonesia U-23, Adam Alis Setyano berpose dikediamannya di Pekayon Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (22/9/2015) Adam Alis akan terbang ke Bahrain dan bergabung dengan klub Premier League (kompetisi kasta tertinggi) Bahrain, East Riffa FC selama satu tahun (satu musim). Super Ball/Feri Setiawan 

Laporan Wartawan Harian Super Ball, Jun Mahares

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Mantan pemain Persija Jakarta Adam Alis dijadwalkan bertolak ke Bahrain akhir pekan ini. Gelandang 21 tahun itu bersiap untuk melakoni debut bersama klub elite Liga Primer Bahrain, East Riffa.

Agensi pemain yang menaungi Adam, Munial Sport Grup (MSG) tengah mengurus visa kerja gelandang 21 tahun itu.

Rencananya, visa personel SEA Games 2015 itu bakal kelar pada Selasa (22/9/2015).

"Kalau visa kelar Selasa maka jadwal berangkat ke Bahrain akhir pekan ini antara Sabtu (26/9) atau Minggu (27/9),” ujar Muly Munial, pemilik MSG.

Adam mengikuti jejak pelatih Rudy Eka Priambada dan bek Ryuji Utomo yang lebih dulu berkarier di Al Najma yang tampil di kompetisi kasta kedua sepak bola Bahrain.

Menurut Mully, kompetisi sepak bola tertinggi Bahrain sendiri bakal digelar mulai Oktober mendatang. Namun, persiapan klub East Riffa sudah mulai berjalan untuk menghadapi turnamen pramusim.

Berita Rekomendasi

Mantan pemain binaan Persigawa Selatan itu telah mengantongi restu dari Persija. Manajemen tim ibu kota pun berjanji melaksanakan angsuran tunggakan gaji Adam periode Januari-April 2015.

Sebelum bertolak ke Bahrain, Adam bakal melakukan qurban di masjid sekitar tempat tinggalnya. Ini dilakukan untuk berbagi rezeki sekaligus meminta doa restu kelanjutan karier sepak bolanya di negeri orang. 

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas