Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Wayne Rooney Pecahkan Rekor Thiery Henry

Rata-rata gol per laga, Rooney masih kalah dari Pangeran Highbury, julukan Henry ketika masih bermarkas di Stadion Highbury sebelum hijrah ke Emirates

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Wayne Rooney Pecahkan Rekor Thiery Henry
HARIAN SUPER BALL
Harian Super Ball edisi Senin (18/1/2016) halaman 1 

TRIBUNNEWS.COM - Wayne Rooney bukan saja menyelamatkan Louis van Gaal dari ancaman pemecatan.

Ia juga memecahkan rekor gol Thierry Henry.

Rooney mencetak satu-satunya gol pada laga Liverpool kontra Manchester United di Anfield semalam.

Bola sundulan Marouane Fellaini membentur mistar gawang Liverpool yang dikawal Simon Mignolet menit ke-78.

Rooney melakukan tendangan first time dari bola rebound.

Sebelum laga, Rooney dan Henry sama-sama mengoleksi 175 gol bersama satu klub. Henry membela Arsenal selama sembilan musim (1999-2007), sementara Rooney bersama Setan Merah dalam kurun waktu 12 musim.

Kini, Rooney mengoleksi 176 gol Liga Inggris bersama Setan Merah. Ini juga menjadi gol perdana Rooney di Anfield sejak 2005.

Berita Rekomendasi

Tapi rata-rata gol per laga, Rooney masih kalah dari Pangeran Highbury, julukan Henry ketika masih bermarkas di Stadion Highbury sebelum hijrah ke Emirates.

Liverpool sebenarnya lebih agresif sekaligus lebih banyak menciptakan peluang melalui Adam Lallana dan Emre Can. Tapi Van Gaal secara jitu menurunkan Fellaini sebagai starter untuk meredam agresivitas The Reds.

BACA SELENGKAPNYA HANYA DI HARIAN SUPER BALL, SENIN (18/1/2016)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas