Ini Penjelasan Aturan Trofeo yang Dipakai di Semifinal Piala Gubernur Kaltim
Tim yang menang adu penalti akan mendapatkan 2 poin, sedangkan tim yang kalah dalam adu penalti mendapat 1 poin.
Editor: Ravianto
Tim yang kalah di waktu normal ini (45 menit) poinnya tetap 0 (nol).
Tapi bila nantinya hingga akhir pertandingan 3 X 45 menit ada perolehan total poin yang sama, maka penentuan juara grup semifinal akan diprioritaskan berdasar hasil head to head.
"Tadi sudah disepakati bersama dalam TM bila penentuan juara grup berdasarkan urutan head to head, lalu memasukkan-kemasukan dan terakhir tos," ujar asisten pelatih Arema Cronus, Joko Susilosaat dihubungi Surya, Selasa (8/3/2016).
Ini berarti, bila nantinya ada tim dalam satu grup semifinal memperoleh poin sama di peringkat atas, maka penentuan juara grup sekaligus penentuan tim yang melaju ke final adalah dengan melihat hasil pertandingan antara masing-masing tim yang nilai poinnya sama.
Tim yang mengalahkan tim lain yang poinnya sama yang akan lolos ke final
"Jika semua (poin) sama, head to head dan memasukkan kemasukan, ya di tos (undian)!" tambah Gethuk, panggilan Joko Susilo.
Enam tim semifinalis Piala Gubernur Kaltim masing-masing telah dibagi dalam dua grup. Grup pertama bertanding 9 Maret 2016 yakni Madura United (juara grup B), Arema Cronus (runner-up grup A), dan Persiba Balikpapan (runner-up grup C).
Grup semifinal kedua dijadwalkan bertanding pada10 Maret 2016 dan terdiri dari Pusamania Borneo FC (juara grup A), Sriwijaya FC (runner-up grup B), dan Surabaya United (juara grup C).
Peringkat pertama dari grup pada babak semifinal otomatis akan melaju ke partai final.
Sedangkan peringkat kedua setiap grup, akan bermain untuk memperebutkan peringkat ketiga.(Dyan Rekohadi/Surya)