Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Panama Buat Sejarah di Copa America Centenario

Los Canaleros menjadi tim pertama dari luar zona Concacaf yang memetik kemenangan di laga pertama Copa America

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Panama Buat Sejarah di Copa America Centenario
Harian Super Ball
Para pemain Timnas Panama selebrasi di laga lawan Bolivia yang berakhir dengan kemenangan Panama 2-1 

TRIBUNNEWS.COM - Apa pun yang terjadi di akhir babak kualifikasi grup nanti, Panama sudah membuat sejarah.

Los Canaleros menjadi tim pertama dari luar zona Concacaf yang memetik kemenangan di laga pertama Copa America.

Kemarin, Panama yang berstatus sebagai tim undangan mengalahkan Bolivia 2-1 di Grup D. Dua gol Panama diborong oleh Blas Perez di menit ke-11 dan ke-87.

"Saya merasa hampir menangis. Semua saling berpelukan, dan merasa tersentuh rasa nasioalismenya," kata Pelatih Panama Hernan Dario Gomez.

Menurut Gomez, Copa America Centenario ini adalah sasaran antara. Ia ingin mematangkan tim karena target utamanya adalah lolos babak kualifikasi Zona CONCACAF Piala Dunia 2018 di Rusia.

Gomez menyebut timnya memang underdog karena satu grup bersama tim kuat Argentina dan Cile. Dua tim tersebut merupakan finalis Copa America tahun lalu.

"Ini ujian yang bagus, karena kami ingin lolos ke putaran final Piala Dunia di Rusia," kata Gomez.

Berita Rekomendasi

Sang pahlawan Blas Perez mengaku sangat menikmati kemenangan tersebut. Sebagai tim undangan, Panama bukanlah tim favorit. Itulah sebabnya timnya ingin menikmati kemenangan tersebut.

Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Rabu (8/6/2016)

Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas