Slovakia Semakin Percaya Diri
Pelatih Timnas Slovakia Jan Kozak sangat puas dengan performa para pemainnya yang kian menunjukkan kematangan
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Robert Mak mencetak dua gol bagi kemenangan 3-0 Slovakia atas Skotlandia pada laga putaran Grup F kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Antona Malatinsheko, Trnava, kemarin.
Para pemain Timnas Slovakia bermain efisien. Gol pertama Mak pada menit ke-18 menunjukkan pemain gelandang Zenit St Peterburg itu berada di posisi yang tepat, memanfaatkan bola muntahan kiper David Marshall dengan tendangan voli cepat, mengembalikannya ke gawang Skotlandia.
Begitu juga dengan gol kedua Mak pada menit ke-56. Pemain berusia 25 tahun itu dengan tenang mengecoh pemain belakang Skotlandia ketika menerima umpan di dalam kotak penalti, dan sekali lagi menyarangkannya ke jaring gawang Marshall.
Barisan pertahanan pasukan Tentara Tartan benar-benar butuh pembenahan total jika Skotlandia ingin lolos kualifikasi Piala Dunia 2018 di Rusia.
Gol ketiga Slovenskí Sokoli atau Elang Slovakia yang dicetak striker mereka, Adam Nemec, merupakan hasil sundulan kepala memanfaatkan umpan dari sepak pojok. Tak terkawal pemain belakang Skotlandia.
Pelatih Timnas Slovakia Jan Kozak sangat puas dengan performa para pemainnya yang kian menunjukkan kematangan setelah dua kekalahan pada dua laga terdahulu melawan Inggris (0-1) dan Slovenia (0-1).
Kemenangan itu mengangkat kepercayaan diri para pemain Pasukan Elang menghadapi sisa laga kualifikasi di Grup F.
"Kami tahu ini akan menjadi laga yang sulit, kami harus berjuang untuk memenanginya. Performa kami menunjukkan kematangan tim ini. Tentu saja saya sangat puas dengan tiga gol kami," ujar Kozak sebagaimana dilansir Pravda.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Kamis (13/10/2016)