Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Griezmann Jawab Kritikan Ribery

Griezmann mengklaim jika dirinya sudah berada di jalur yang benar untuk menjadi pemain kelas dunia.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Griezmann Jawab Kritikan Ribery
Lavandeira jr./EPA
Penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann. 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Gangga Basudewa

TRIBUNNEWS.COM - Penyerang Atletico Madrid Antoine Griezmann angkat bicara terkait kritik yang dilontarkan Franck Ribery.

Griezmann mengklaim jika dirinya sudah berada di jalur yang benar untuk menjadi pemain kelas dunia.

"Saya akan terus bekerja keras," ujar Griezmann dikutip dari FourFourTwo.

"Kita akan lihat nanti saya akan jadi pemain seperti apa, yang jelas saya berada di jalur yang benar,"

Eks pemain Real Sociedad itu menilai jika setiap orang berhak memiliki penilaian masing-masing kepada orang lain.

"Setiap orang berhak memberikan opininya masing-masing untuk orang lain,"

Berita Rekomendasi

"Contohnya ayah saya dan fans Atletico Madrid, mereka menyebut jika saya yang terbaik di dunia," tutup Griezmann.

Sebelumnya gelandang Bayern Muenchen Franck Ribery menyebut jika Griezmann belum jadi pemain kelas dunia.

Bahkan kompatriotnya sesama Prancis itu menyebut jika Griezmann butuh 15 tahun untuk menyamai Cristiano Ronaldo.

Padahal, awal tahun ini, Griezmann berhasil masuk dalam kandidat peraih pemain terbaik Eropa.

Sayangnya ia harus mengakui keunggulan Cristiano Ronaldo yang didaulat menjadi yang terbaik. (*)

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
21
15
5
1
50
20
30
50
2
Arsenal
22
12
8
2
43
21
22
44
3
Nottm Forest
22
13
5
4
33
22
11
44
4
Man. City
22
11
5
6
44
29
15
38
5
Newcastle
22
11
5
6
38
26
12
38
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas